KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah melakukan pengecekan vaksinasi di Bogor, Jawa Barat berapa waktu lalu. Menurutnya proses simulasi tersebut sudah berjalan baik.
Adapun pemerintah menargetkan vaksinasi tersebut bisa dilakukan di akhir tahun 2020 ini. Atau awal tahun di 2021 mendatang.
“Saya akan cek satu atau dua kali lagi sehingga nanti saat pelaksanaan betul-betul pada kondisi yang sudah sangat baik dan yang paling penting menurut saya terus dilihat, dievaluasi mekanisme dan proses distribusi dari vaksin,” ujar Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (23/11).
Jokowi juga menginginkan proses perjalanan vaksin untuk didistribusikan ke setiap daerah supaya aman dan lancar. Sehingga mekanisme distribusinya bisa berjalan dengan baik.
“Yang menurut saya paling penting agar perjalanan vaksin ke daerah ini bisa berjalan aman dan lancar,” katanya.
Jokowi juga meminta laporan mengenai pembayaran dari proses administrasi pembelian vaksin tersebut. Termasuk juga izin emergency use authorisation (EUA) dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
“Saya nanti akan minta laporan yang pertama mengenai vaksin. Ini sampai di tangan kita kapan karena sudah prosesnya mestinya proses-proses administrasi, proses-proses pembayaran mestinya sudah dilakukan,” katanya.
“Menuju ke tahapan-tahapan di BPPOM yang berkaitan dengan EUA seperti apa, saya ingin mendapatkan laporannya,” pungkasnya.
Saksikan video menarik berikut ini:
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…
KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…