Categories: Internasional

Respons WHO Terkait Bayi di Singapura Miliki Antibodi Covid-19

KalbarOnline.com – Perempuan hamil di Singapura yang sempat didiagnosis Covid-19 melahirkan bayi negatif Covid-19. Artinya, diduga sang ibu bisa mentransfer antibodi Covid-19 dalam sistem tubuhnya. Kabar ini memberikan petunjuk baru apakah Covid-19 dapat ditularkan dari ibu ke anak.

Celine Ng-Chan sempat terinfeksi virus pada Maret selama kehamilannya. Dan awal bulan ini dia melahirkan dan bayinya dipastikan bebas Covid-19.

“Dokter saya curiga, saya telah mentransfer antibodi Covid-19 saya kepadanya selama kehamilan saya,” katanya seperti dilansir dari The Thaiger, Selasa (1/12).

  • Baca juga: Hampir Sebulan di Singapura, WN Nepal Tertular Covid-19 Secara Lokal

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan belum diketahui apakah seorang ibu hamil dengan Covid-19 dapat menularkan virus ke janin atau bayinya selama kehamilan atau persalinan. Celine sebelumnya sempat sakit ringan karena virus, tetapi dipulangkan dari Rumah Sakit Universitas Nasional setelah dirawat 2,5 minggu.

Dalam penelitian, virus aktif belum ditemukan dalam sampel cairan di sekitar janin di dalam rahim atau di ASI hingga saat ini. New York Presbyterian / Columia University Irving Medical Center juga telah melaporkan pada Oktober di JAMA Pediatrics, bahwa penularan virus dari ibu ke bayi jarang terjadi.

Lebih lanjut penelitian menunjukkan risiko minimalnya kemungkinan penularan dari ibu ke bayi baik selama bayi dalam rahim, saat melahirkan, atau saat menyusui. Hingga saat ini peneliti masih menyelidiki kasus penularan Covid-19 ibu hamil pada bayinya.

Saksikan video menarik berikut ini:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang 20 November, Berikut Sinopsis Drama China See Her Again

KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…

6 minutes ago

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

50 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

2 hours ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

2 hours ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

2 hours ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

2 hours ago