Categories: Kubu Raya

Dinkes Kubu Raya Pastikan Vaksin Covid-19 Halal

Dinkes Kubu Raya Pastikan Vaksin Covid-19 Halal

KalbarOnline, Kubu Raya – Kepala Dinas Kesehatan Kubu Raya, Marijan menyatakan produk vaksin covid-19 yang akan diberikan secara massal kepada masyarakat dapat dipertanggungjawabkan kehalalannya. Hal tersebut telah diuji secara ilmiah oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI).

“Kalau tidak ada ucapan dari Menteri Kesehatan tentang kehalalan dari MUI tentu penerapannya menjadi rumit untuk dikalangan masyarakat. Kemarin pada saat Rakor terbatas tentang pengadaan vaksin dalam rangka penanggulangan pandemi covid-19, kehalalan tersebut telah disampaikan secara resmi oleh Menteri Kesehatan RI,” tuturnya, di Sui Raya, Senin (7/12/2020).

Hal yang tak kalah pentingnya sambung Marijan mekanisme pendistribusian vaksin tersebut, baik dari provinsi ke kabupaten, maupun kabupaten ke Puskesmas serta puskesmas ke masyarakat. Wajib untuk memperhatikan suhu dan lantai dingin pada vaksin tersebut.

“Agar fungsi dari vaksin tersebut tetap terjaga. Jangan sampai begitu tiba dimasyarakat tidak berfungsi lagi,” tegas Marijan.

Terkait dengan target dari vaksin tersebut, Marijan menegaskan akan memprioritaskan para tenaga kesehatan terutama yang berada di Rumah Sakit, Puskesmas serta para lansia. Lebih jauh kata Marijan, sekitar 1400 orang tenaga kesehatan yang akan diutamakan.

“Insya Allah vaksin Covid-19 itu, diberikan secara gratis. Hanya kita tidak bisa pastikan kalau di swasta,” terangnya. (ian)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

3 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

3 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

4 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

4 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

4 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

5 hours ago