KalbarOnline.com – Kabar duka datang dari mantan Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) Republik Indonesia, Beddu Amang dikabarkan meninggal dunia. Kabar ini disampaikan Said Didu dalam unggahan akun twitternya pada Sabtu sore (9/1/2021).
“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telang berpulang ke rahmatullah Bpk Dr. Beddu Amang, mantan Menpangan/Ka Bulog, mantan Ketua KKSS (Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan). Alfatihah buat almarhum,” tulis Said Didu lewat unggahannya.
Sebagai catatan, Beddu Amang selain tercatat sebagai Menteri Negara Urusan Pangan juga merangkap sebagai Kepala Badan Urusan Logistik Republik Indonesia, periode 1995-1998.
Beddu Amang lahir di Ujung Pandang, 7 Agustus 1936 merupakan Mantan Menteri Negara Urusan Pangan/Kepala Badan Urusan Logistik (Bulog) Republik Indonesia periode tahun 1995-1998.
Almarhum menyelesaikan pendidikan S1 dari Fakultas Pertanian Universitas Gajah Mada (UGM) pada Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian (1977), lalu pendidikan S2 dan S3 dalam bidang Pembangunan Ekonomi dari University of California, Davis di Amerika Serikat, masing-masing pada tahun 1981 dan 1984.
Ia pernah menjadi Asisten I Menteri Negara Pangan (1993-1996), sebelum diangkat sebagai Kepala Bulog periode 1995-1998. Ia pernah juga menjadi Deputi Pengadaan dan Penyaluran Bulog (1998-1999). Almarhum pernah menjabat pula sebagai Ketua Umum PP PERHEPI (Perhimpunan Ekonomi Pertanian Indonesia) selama dua periode yaitu 1993-1996 dan 1996-1999.
Selain itu Almarhum pernah menjabat sebagai Presiden ASAE (Asian Society of Agricultural Economist) periode 1996-1999. Pada Juli 1997 almarhum juga diangkat sebagai Guru Besar Luar Biasa di Fakultas Pertanian dan Kehutanan, Universitas Hasanuddin, Ujung Pandang. [rif]
KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…
KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…
KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…
KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…