Categories: Nasional

Positif Covid-19, Syeikh Ali Jaber Meninggal Dunia Pukul 08.30 WIB

KalbarOnline.com – Ulama besar Indonesia, Syeikh Ali Jaber meninggal dunia pada pukul 08.30 WIB di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta. Hal itu dikonfirmasi kebenarannya oleh Ustadz Yusuf Mansur.

Innalillahi wa inna ilaihi rojiun Syekh Ali Jaber wafat di RS Yarsi 08.30 Mohon doanya,” ungkapnya melalui akun Instagram @yusufmansurnew yang dikutip KalbarOnline.com, Kamis (14/1).

Ia juga mengungkapkan bahwa banyak sekali kenangan yang ia dapatkan ketika bersama almarhum. Baginya, Syeikh Ali Jaber merupakan sahabat, keluarga, sekaligus guru, dan tempat bertanya.

“Sosok yang banyak meninggalkan ajaran dan kenangan. Benar Syekh Ali wafat pukul 8.30 sudah dalam keadaan negatif Covid-19 di RS Yarsi Cempaka Putih, Jakarta. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun, kita semua kehilangan banget,” imbuhnya.

Sebelumnya, diketahui bahwa Syeikh Ali Jaber dinyatakan positif Covid-19 pada 29 Desember 2020. Ia mengaku sesak napas dan mengalami batuk serta demam.

“Beberapa hari yang lalu, awal langkah mulai panas, kemudian batuk. Saya rasa panas biasa-biasa saja, saya minum obat untuk mengurangi panas, kemudian obat batuk. Saya juga minum madu dan lain sebagainya,” ungkapnya dikutip KalbarOnline.com, Selasa (29/12/20).

“Saya disuruh swab lagi saya tidak merasa sama sekali akan positif, makanya saya di swab saja, datang ke rumah, kemudian ternyata hasilnya positif,” imbuhnya.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

42 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

1 hour ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

1 hour ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

2 hours ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

2 hours ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

2 hours ago