KalbarOnline.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan program vaksinasi Covid-19 dapat selesai sebelum akhir tahun ini. Pelaksanaan penyuntikan vaksin diperuntukan untuk sebanyak 181,5 juta penduduk Indonesia.
“Saya juga telah memerintahkan proses vaksinasi kepada kurang lebih 181 juta rakyat Indonesia bisa diselesaikan sebelum akhir tahun 2021 ini,” kata Jokowi dalam acara Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan 2021, Jumat (15/1).
Jokowi mengungkapkan, proses vaksinasi pun telah dimulai dari dirinya dan beberapa perwakilan dari golongan masyarakat telah menjalani vaksinasi perdana pada 13 Januari lalu. Selanjutnya pada 14 Januari juga telah dilakukan di 26 provinsi dan hari ini vaksinasi berlangsung di 8 provinsi.
Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 tersebut akan diteruskan ke seluruh kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Bahkan, dia juga menyebut bahwa pemerintah juga telah memesan 426 juta vaksin dari 4 perusahaan.
“Pemerintah juga telah mengamankan, memesan 426 juta dosis vaksin untuk rakyat yang berasal dari 4 perusahaan dan negara yang berbeda,” ungkapnya.
Untuk proses kegiatan vaksinasi pada bulan ini, Jokowi mengatakan pemerintah menyuntikkan kepada 3 juta masyarakat. Selanjutnya, vaksinasi akan terus berlanjut dan jumlahnya bisa lebih banyak lagi. Rencananya pada Februari 4,7 juta, Maret 8,5 juta, April 16,6 juta, Mei 24,9 juta, dan Juni 34,9 juta.
“Itu di dalam perencanaan yang telah kita buat meski bisa berubah lebih banyak lagi kita harapkan,” pungkas Jokowi.
Saksikan video menarik berikut ini:
KalbarOnline, Ketapang - Memperingati Hari Guru Nasional 25 November 2024, PT Cita Mineral Investindo Tbk…
KalbarOnline, Pontianak - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengundang para alumni Program Pendidikan Reguler…
KalbarOnline, Putussibau – Polres Kapuas Hulu menggelar apel pergeseran pasukan sekaligus pengecekan sarana dan prasarana…
KalbarOnline, Azerbaijan - Pemerintah Indonesia melalui Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia, Hashim Djojohadikusumo berhasil memikat…
KalbarOnline, Ketapang - Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Trans Kalimantan, tepatnya di daerah…
KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu "Pawai Astagune Raksasa…