KalbarOnline.com – Partai Golkar dirundung duka setelah kadernya yang merupakan anggota DPR RI, Gatot Sudjito, meninggal dunia pada Senin (18/1) pukul 03.00 WIB di RS Siful Anwar Malang, Jawa Timur.
Ketua DPP Partai Golkar Ace Hasan Syadzily membenarkan koleganya tersebut meninggal dunia. Menuru Ace selama ini Gatot sangat loyal dan memiliki banyak kontribusi ke Golkar.
“Beliau merupakan salah satu anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar yang sangat aktif dalam kegiatan di DPR RI dan Partai Golkar. Beliau kader Partai Golkar yang berproses dari bawah hingga terpilih menjadi anggota DPR RI,” ujar Ace kepada wartawan, Senin (18/1).
Ace mengatakan, saat ini Gatot menjabat sebagai Pimpinan Kelompok Fraksi Partai Golkar di Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR RI dan anggota Komisi V DPR RI.
“Kami sangat kehilangan kepergian beliau. Semoga almarhum diterima di sisi Allah SWT dan khusnul khotimah. Amin ya rabbal alamin,” ucapnya.
Sekretaris Fraksi Partai Golkar di DPR, Adies Kadir mengatakan bahwa mendiang Gatot meninggal dunia akibat Covid-19. “Jadi Covid-19,” singkat Adies Kadir.
Saksikan video menarik berikut ini:
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…
KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…