Categories: Nasional

Ibunda Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Siregar Wafat pada Usia 86 Tahun

KalbarOnline.com – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berduka. Ibunda Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Siregar, Astati Rohani Siagian meninggal dunia pada, Sabtu 23 Januari 2021 sekitar pukul 19.40 WIB di Rumah Sakit Malayahati Medan.

Ketua KPK Komjen Firli Bahuri menyampaikan, dirinya bersama istri akan bertolak ke Medan untuk menghadiri pemakaman orangtua Lili. Rencanaya, pemakaman akan dilakukan di Medan.

“Ibu Lili sudah di Medan. Saya dan istri sekarang di (Bandara) Soetta, mau ke Medan,” kata Firli dikonfirmasi, Minggu (24/1).

Jenderal polisi bintang tiga ini menyampaikan, kedatangannya ke Medan sebagai bentuk perwakilan dari KPK. Menurutnya, lembaga antirasuah berduka atas meninggalnya Ibunda dari rekannya tersebut.

“Kami turut berduka cita atas wafatnya ibu Astati Rohani Siagian (orangtua dari Lili Pintauli Siregar) pada hari Sabtu, 23 Januari 2020 jam 19.40 WIB pada usia 86 tahun di RS Malahayati Medan,” ujar Firli.

Mantan Kapolda Sumatera Selatan ini menuturkan, dirinya dan segenap insan KPK mendoakan, agar amal baik almarhumah diterima Allah SWT. Serta keluarga yang ditinggalkan mendapat kesabaran dan ketabahan.

“Kita doakan semoga diampuni dosa dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” pungkas Firli.

Sementara itu, pelaksana tugas (Plt) juru bicara KPK Ali Fikri menyampaikan ucapan duka atas meninggalnya ibunda dari Wakil Ketua KPK, Lili Pintauli Siregar. “Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, kami turut berduka cita atas wafatnya Ibu Astati Rohani Siagian,” ucap Ali.

Ali menyebut, ibunda Lili meninggal pada usia 86 tahun. Dia pun meminta masyarakat mendoakan almarhum dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

“Kita doakan semoga diampuni dosa-dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan,” pungkas Ali.

Saksikan video menarik berikut:

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Kisah ‘Sandwich Generation’ Dirangkai Apik dalam Film Home Sweet Loan

KalbarOnline.com - Fenomena generasi berlapis atau sandwich generation makin sering kita dengarkan. Generasi sandwich atau roti…

8 hours ago

Meta Mulai Menghapus Arsip Instagram, Berikut Cara Memindahkan Data ke Google Drive

KalbarOnline.com - Baru-baru ini, Meta, perusahaan induk dari Instagram mengumumkan perubahan kebijakan terkait pengelolaan arsip…

9 hours ago

Jelang Peringatan HUT TNI ke-79, Kodim Putussibau Gelar Lomba Kreasi Baris Berbaris

KalbarOnline, Putussibau - Dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79, Kodim 1206 Putussibau menggelar Lomba Kreasi…

10 hours ago

Tak Mau Jadi Pengkhianat, 34 Kader Demokrat di 5 Kecamatan Kapuas Hulu Mengundurkan Diri

KalbarOnline, Kapuas Hulu - 34 orang kader Partai Demokrat dari 5 kecamatan menyatakan mundur dari…

10 hours ago

FEB Untan Pontianak Kirim 10 Dosen dan Mahasiswa Ikuti ICDC di Unand Padang

KalbarOnline, Padang - Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak mengirimkan 5 dosen…

10 hours ago

Harisson Pastikan Program Beasiswa Pelajar SMA Negeri Berjalan Baik

KalbarOnline, Singkawang - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar), Harisson melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten…

10 hours ago