Categories: Kabar

Herman Deru Kukuhkan DPD ASKI Sumsel Periode 2020-2025

KalbarOnline.com — Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru (HD) resmi mengukuhkan Dewan Pengurus Daerah Asosiasi Kopi Indonesia (ASKI) Sumsel serta melakukan diskusi terbuka “Kajian Tata Niaga dan Komersialisasi Kopi Sumatera Selatan” di Graha Bina Praja Auditorium Pemprov Sumsel, Kamis (28/1/2021).

Pengurus ASKI Sumsel yang dilantik merupakan perkumpulan para petani dan penggiat Kopi Indonesia Sumsel Periode 2020-2025. Pengukuhan dihadiri langsung Ketua Umum ASKI, I Ketut Putrayasa.

Di kesempatan itu HD menyampaikan rasa bangga kepada para pengurus ASKI Sumsel yang merupakan insan-insan yang peduli terhadap petani dan penggiat Kopi di Sumsel. Dia bangga ASKI sebagai organisasi tak berbayar tapi kiprahnya dapat membangkitkan semangat para petani kopi Sumsel.

Menurutnya, ada sekitar 250 ribu hektare lebih lahan pertanian kopi di Sumsel yang jika di runtut bisa masuk sebagai nomor 3 terluas di dunia dibanding negara lain.

“Kalau penikmat kopi, saya ketuanya di Sumatera Selatan. Karena saya bangun tidur kopi, kerja kopi, pulang kerja kopi, mau tidur pun harus ngopi. Lidah saya hafal ini kopi mana dan paling bersahabat dengan kopi Sumsel,”ujarnya.

HD mengharapkan, dari sekian banyak organisasi kopi dan petani kopi, agar ASKI Sumsel tidak kerja parsial. Menurutnya, organisasi ini boleh tumbuh tapi kerjanya harus memiliki tujuan yang jelas.

“Salah satu tugas organisasi ini mengawasi produksi kopi di Sumsel dan harus ada fungsi edukatif dari mulai pengolahan sampai mutunya juga,” tegasnya.

Pada kesempatan itu, dilakukan penyerahan sertifikat dari ASKI kepada Gubernur Sumsel HD atas peran sertanya bergabung dalam ASKI dan turut berkontribusi dalam kemajuan dan peningkatan kualitas dan kuantitas kopi Indonesia menjadi primadona pertanian Indonesia. Sertifikat tersebut diserahkan langsung oleh Ketua Umum ASKI, I Ketut Putrayasa.

Pada kesempatan itu dilakukan juga diskusi Kajian Tata Niaga dan Komersialisasi Kopi Sumsel dengan tema “Dengan tata niaga tata kelola satu pintu, kita kembalikan eksistensi nama Kopi Sumsel di Pasar Lokal dan Internasional pada prioritas konsistensi, kualitas, kuantitas dan kontinuitas. (ind)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

20 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

1 hour ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

1 hour ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

1 hour ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

1 hour ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

1 hour ago