KalbarOnline.com – Masih dalam situasi pandemi akibat covid-19, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), terus kembangkan sayap untuk layanan after sales. Kali ini distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), bekerjasama dengan Bosowa Group.
Meresmikan diler kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors pertama di provinsi paling timur Indonesia, Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura.
Acara peresmian diselenggarakan secara virtual dan diresmikan oleh Naoya Nakamura selaku President Director PT MMKSI serta Subhan Aksa selaku Chief Executive Officer PT Bosowa Berlian Motor.
Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura menjadi diler resmi Mitsubishi Motors ke-154 di Indonesia, sekaligus fasilitas ke-18 dari Bosowa Group atas kerjasama dengan Mitsubishi. Diler ini berlokasi di area potensial sejalan dengan perkembangan area pemukiman dan juga bisnis untuk mempermudah konsumen dalam mendapatkan fasilitas lengkap.
“Peresmian diler resmi Mitsubishi Motors pertama di Papua ini merupakan tantangan untuk semakin mendekatkan diri kepada konsumen dan mengeksplor segmen baru. Serta memberikan layanan terbaik pada keseluruhan proses kepemilikan kendaraan, perawatan dan pemelihanan purna jual dengan berbagai kemudahan dan kenyamanan,” ungkap Naoya Nakamura, dalam keterangan resminya (29/1).
Diler ini dilengkapi dengan line-up kendaraan penumpang Mitsubishi Motors yang terdiri dari Xpander, Xpander Cross, Pajero Sport, Eclipse Cross, Triton dan L300. Model Triton double cabin telah dikenal, mendapatkan penerimaan yang sangat baik di wilayah Papua dengan pangsa pasar 42%.
Tidak hanya Triton, L300 juga memimpin segmen dengan pangsa pasar 49%Pajero Sport dengan pangsa pasar 31% dan Xpander dengan pangsa pasar 23%. Di wilayah Papua Xpander Ultimate menjadi varian yang paling diminati.
Sebagai informasi, diler Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura merupakan diler dengan layanan 3S (sales, service, spare parts) khusus kendaraan penumpang dan niaga ringan. Berlokasi di Jl. Raya Abepura No.59, Wai Mhorock, Abepura, Kota Jayapura, Provinsi Papua.
Dibangun pada bidang seluas 8.953 m2 dan total luas bangunan 1.606 m2, dilengkapi dengan area showroom seluas 198 m2 dan luas area workshop 921 m2. Waktu operasional diler ini adalah Senin – Jumat pukul 08:00 – 17:00 WIT dan Sabtu – Minggu pukul 08:00 – 12:00 WIT.
Diler ini memiliki kapasitas perbaikan kendaraan hingga 28 kendaraan per hari yang ditunjang dengan 6 stall untuk fasilitas servis umum, 1 stall inspection line. Serta 2 stall Mitsubishi Quick Pit (MQP), yaitu layanan perbaikan ringan dengan waktu kurang dari 60 menit khusus kendaraan penumpang.
Selain layanan service booking, juga tersedia layanan HSK (Home Service Kit) bagi konsumen dalam kondisi mendesak yang membutuhkan service di lokasi tertentu. Diler ini juga siap memenuhi kebutuhan konsumen akan ketersediaan suku cadang lini kendaraan penumpang Mitsubishi.
Selain program penjualan menarik dari MMKSI yang berlaku secara nasional, Mitsubishi Bosowa Berlian Motor Jayapura juga memberikan berbagai penawaran menarik dalam periode pembukaan diler.
Yaitu berupa pilihan pembayaran dengan uang muka 20% untuk model Pajero Sport, Xpander dan L300 yang ditawarkan khusus untuk Pegawai Negeri Sipil dan pegawai Badan Usaha Milik Negara. Serta gratis interior fogging untuk servis, serta diskon suku cadang sebesar 17% dengan syarat dan ketentuan berlaku.
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…