Categories: Sekadau

Kapolres Sekadau Pimpin Bakti Sosial Menyambut Tahun Baru Imlek

KalbarOnline, Sekadau – Menjelang Imlek 2021, Kapolres Sekadau AKBP K. Tri Panungko mengharapkan agar masyarakat merayakannya dengan tetap mematuhi protokol kesehatan, mengingat Imlek tahun ini berlangsung di tengah pandemi.

Hal tersebut disampaikannya pada saat memimpin pelaksanaan kerja bakti, membersihkan lingkungan di sekitar Yayasan Bhakti Luhur dan Klenteng yang berada di Jl. Irian, Jum’at, 5 Februari 2021.

Dalam pelaksanaannya, kerja bakti melibatkan masyarakat setempat. Mulai dari menyapu dan mengepel ruangan, mengecat pagar Klenteng serta memangkas pohon di sekitar jalan dilakukan secara bergotong royong untuk menciptakan lingkungan yang bersih.

Kapolres Sekadau menjelaskan, tujuan lain dari kegiatan ini untuk menjalin silaturrahmi dengan masyarakat Tionghoa disamping menjaga kebersihan pada 2 lokasi yang nantinya akan digunakan untuk menyambut tahun baru Imlek.

“Berbeda dari tahun sebelumnya, Imlek 2021 berlangsung ditengah merebaknya wabah virus Corona. Tentunya protokol kesehatan harus dikedepankan untuk menekan dan mengendalikan penyebaran Covid-19,” kata Kapolres.

Kapolres juga berpesan, bagi yang merayakan Imlek diharapkan tetap mematuhi surat edaran Gubernur Kalbar mengenai pembatasan kegiatan masyarakat dan pelarangan sementara perayaan Cap Go Meh.

“Surat edaran tersebut merupakan upaya pemerintah untuk menegakkan disiplin protokol kesehatan, mencegah munculnya kluster baru penyebaran Covid-19,” hendaknya dipatuhi bersama,” pesan Kapolres.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

6 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

6 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

7 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

7 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

7 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

7 hours ago