Categories: KabarSekadau

Serahkan Sarana Kontak, Kasat Binmas IPTU Masdar Imbau Disiplin Prokes

KalbarOnline, Sekadau – Sat Binmas Polres Sekadau menyerahkan sarana kontak olahraga berupa bola kaki di lapangan sepak bola Tawang Ingkar desa Gonis Tekam.

Sarana kontak merupakan program Pemolisian Masyarakat (Polmas) yang dijalankan dalam rangka meningkatkan kemitraan antara Polri dengan warga masyarakat.

“Diharapkan sarana kontak ini meningkatkan semangat pemuda dalam berolahraga sesuai jadwal rutin yang dilakukan selama ini,” kata Kasat Binmas IPTU Masdar, Sabtu 6 Februari 2021.

Disampaikannya pula, sarana kontak yang diberikan merupakan wujud kepedulian serta kemajuan di bidang olahraga khususnya cabang sepakbola.

“Melalui olahraga secara teratur, akan menjaga stamina dan kebugaran tubuh agar tidak mudah terserang penyakit, terlebih di masa pandemi seperti sekarang ini,” lanjutnya.

Yang lebih penting, imbau Kasat Binmas, tetap patuhi protokol kesehatan. Selalu terapkan hal tersebut agar terhindar dari penyebaran virus Corona.

“Olahraga maupun protokol kesehatan sama pentingnya untuk diterapkan dalam keseharian, saat beraktivitas maupun saat berada di rumah,” jelas Kasat Binmas.

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

9 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago