KalbarOnline.com − Dua petenis tunggal putra Rusia, Daniil Medvedev dan Andrey Rublev, menjadi hero bagi negaranya. Petenis nomor 4 dan 8 dunia itu punya andil atas sukses Rusia merengkuh titel ATP Cup 2021 kemarin. Rusia menjadi jawara turnamen beregu untuk kali pertama itu setelah melumat Italia 2-0.
Rublev memberikan poin pertama bagi Rusia dengan mengalahkan Fabio Fognini 6-1, 6-2 dalam durasi 61 menit. Medvedev lantas mengunci gelar dengan menumbangkan ranking kesepuluh dunia Matteo Berrettini di pertandingan kedua dengan skor 6-4, 6-2. Laga berjalan selama 79 menit.
Bagi Medvedev pribadi, sukses bersama Rusia menjadi bekal sempurna menuju Australia Terbuka. Petenis yang kini menduduki ranking keempat dunia tersebut kini tak terkalahkan dalam 14 laga terakhir.
Bahkan, dalam sepuluh laga terakhir, petenis yang dia tumbangkan bertitel ranking sepuluh besar dunia. ’’Ini adalah penyemangat yang luar biasa untuk menuju Australia Terbuka,’’ ucap Medvedev dilansir AFP.
Sementara itu, Rublev yang saat ini menduduki ranking kedelapan dunia juga tidak kalah panas. Petenis 23 tahun tersebut berada di trek positif setelah musim lalu menjadi petenis yang menggondol gelar ATP Tour terbanyak dalam satu tahun. Jumlahnya sampai lima trofi.
Nah, setelah bahu-membahu menaklukkan Italia, Medvedev dan Rublev kini berpeluang saling ’’bunuh’’ di grand slam Australia Terbuka yang start hari ini.
Ya, jika melihat bagan drawing, Medvedev dan Rublev punya kans bertemu di perempat final. Itu jika keduanya sukses melewati laga-laga awal.
’’Kita semua tidak bisa mengubah hasil drawing. Jika itu (berjumpa Rublev di perempat final, Red) benar terjadi, menurutku itu akan menarik dan sempurna,’’ ucap Medvedev.
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…