Resmi Jabat Bupati, Fransiskus Diaan Janji Gratiskan Pendidikan Dasar di Kapuas Hulu
KalbarOnline, Pontianak – Fransiskus Diaan dan Wahyudi Hidayat resmi menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu. Mereka dilantik bersama empat pasang kepala daerah lainnya di Kalbar hasil Pilkada Serentak 2020 kemarin di Kantor Gubernur Kalbar, Jumat (26/2/2021).
Diwawancarai usai pelantikan, Fransiskus Diaan kembali menyampaikan sejumlah fokus utamanya dalam program kerjanya untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yaitu percepatan pembangunan infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan pelayanan publik.
Untuk memacu semangat masyarakat untuk menempuh pendidikan, pria yang karib disapa Sis ini berjanji akan menggratiskan pendidikan dasar.
“Pendidikan prioritas utama kita. Kita akan berikan pendidikan gratis untuk tingkat dasar, agar semangat untuk menempuh pendidikan semakin terpacu,” ujarnya.
Orang nomor wahid di Bumi Uncak Kapuas ini pun menyatakan bahwa sektor pendidikan di daerah itu sudah terbilang baik. Memiliki sarana pendidikan yang baik. Bahkan sudah memiliki universitas.
“Ini akan kita tingkatkan lagi kedepannya,” tandasnya.
Bak gayung bersambut, upaya Fransiskus Diaan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kapuas Hulu pun mendapat sambutan luar biasa dari Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji. Menantu mantan Gubernur Kalbar itu diminta Sutarmidji untuk menyiapkan lahan seluas dua hektar di kawasan padat penduduk untuk dibangun SMA/SMK unggulan.
“Kemarin saya ngomong sama Pak Fransiskus (Bupati Kapuas Hulu terpilih), kita akan tingkatkan pendidikan di Kapuas Hulu. Sehingga saya bilang siapkan saja lahan dua hektar di daerah ramai penduduknya dan strategis, provinsi akan bangun sma/SMK yang bagus di situ supaya daya tampung lebih besar untuk cepat meningkatkan IPM (Indeks Pembangunan Manusia),” kata Midji.
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…
KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…
KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…
KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…
KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…
KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…