Categories: HeadlinesPontianak

Midji Ingatkan Edi Jangan Lengah Tangani Covid

Midji Ingatkan Edi Jangan Lengah Tangani Covid

KalbarOnline, Pontianak – Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengingatkan Wali Kota Pontianak yang menurutnya mulai lengah dalam penanganan Covid-19. Menurutnya tak menutup kemungkinan Pontianak bisa kembali ke zona oranye.

“Pontianak, ini Pak Edi agak lengah lagi, hari ini (penambahan kasus) tertinggi di Pontianak. Lebih dari 40 orang. Kalau masih begini, bisa oranye lagi Pontianak,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (23/4/2021).

Untuk itu, ia berharap Wali Kota tegas melakukan pembatasan operasional warung kopi. Seperti misalnya warung kopi di kawasan Jalan Reformasi.

“Itu (Warkop) di Reformasi itu, sumber (penyebaran) ini juga. Tutup saja jam 9 (21.00 WIB), ngapa sih takut benar, apa yang ditakutkan di situ,” kata Midji.

Selain warung kopi, tempat-tempat keramaian lainnya di Pontianak juga dimintanya untuk dilakukan pembatasan.

“Warung kopi atau apapun namanya jam 9 (21.00 WIB) tutup. Jangan terpengaruh dengan ini itu, saya tidak ada berpikiran seperti itu. Intinya, kalau jam 9 (21.00 WIB) tutup. Plaza MTQ sudah saya suruh tutup, Alun-alun Kapuas saya suruh tutup,” pungkasnya.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago