Categories: Pontianak

CSR Wilmar Fokus Pembangunan Infrastruktur dan Pemberdayaan Ekonomi

CSR Wilmar Fokus Pembangunan Infrastruktur dan Pemberdayaan
Ekonomi

KalbarOnline, Pontianak – Wilmar berkomitmen terus melanjutkan program corporate social responsibility (CSR) yang berdampak cukup besar terhadap masyarakat, bermanfaat jangka panjang dan tepat guna seperti pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan ekonomi.

Plantation Head Wilmar Kalimantan Barat, Sinnaya Satappan mengatakan, pihaknya berupaya melaksanakan CSR yang tepat sasaran bagi masyarakat, salah satu yang menjadi perhatian perusahaan adalah di bidang infrastruktur dan energi karena memiliki dampak besar, yang ujungnya diharapkan dapat mendongkrak perekonomian masyarakat setempat.

“Kami berharap kontribusi ini berimbas positif bagi masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan,” ujar Sinnaya dalam keterangan resminya.

Salah satu bantuan energi yang telah dilaksanakan adalah Wilmar Peduli Listrik yang terealisasi pada pertengahan 2020. Wilmar telah mengalirkan listrik ke 140 rumah penduduk di Dusun Pa’upat dan Dusun Puti, Pahauman, Kabupaten Landak yang direalisasikan atas kerjasama antara Wilmar dan PLN. Bantuan listrik juga dialirkan kepada 162 rumah warga Dusun Nilas.

Demi mengalirkan listrik di Dusun Nilas, PLN membangun jaringan tegangan menengah (JTM) sepanjang 3,9 kilometer (km), jaringan tegangan rendah (JTR) 1,5 km dan dua unit gardu distribusi dengan total kapasitas 260 kilovolt ampere (Kva), ada 511 rumah masyarakat yang teraliri listrik, termasuk rumah karyawan perusahaan.

Hingga saat ini, Wilmar telah membangun JTM sepanjang 10,396 km, JTR sepanjang 3,37 km, dan empat gardu distribusi yang berkapasitas 610 kVA.

“Listrik adalah fasilitas vital, keberadaannya tidak hanya mendukung aktivitas sehari-hari, tetapi juga secara ekonomi,” kata Sinnaya.

Sinnaya menjelaskan, Wilmar telah menerima penghargaan dari Gubernur Kalimantan Barat atas program pemeliharaan infrastruktur dan jalan provinsi. Program itu dinilai mampu mendukung peningkatan aktivitas ekonomi masyarakat dan berpartisipasi dalam mendukung pembangunan di provinsi tersebut.

Wilmar telah melaksanakan perawatan jalan provinsi di Jalan A Yani, Dusun Danau Perasah, Dusun Peria, dan Dusun Sinar Desa Tanah Hitam, Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas sepanjang 3,12 kilometer (km).

Selain itu, pihaknya juga melaksanakan CSR yang memiliki dampak ekonomi bagi masyarakat.

Salah satunya adalah budidaya air tawar dengan sistem keramba apung. Program itu dilaksanakan tahun lalu di Desa Mega Timur, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya. Dalam program itu, perusahaan menggandeng kelompok budidaya ikan Harapan Jaya.

“Kami berharap, program ini dapat menaikkan indikator desa mandiri,” tutur dia.

Program itu dimulai dengan pembuatan 10 kolam keramba apung yang diisi dengan 10 ribu bibit jenis ikan nila. Pada tahap awal, dilakukan uji coba di dua kolam keramba dengan 2.000 bibit ikan nila. Uji coba berlanjut pada September 2020 dengan delapan kolam keramba yang diisi 12 ribu
bibit.

Bantuan Covid-19

Wilmar juga menyalurkan bantuan bagi masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Selama 2020, perusahaan agribisnis tersebut telah mendistribusikan bantuan sembako kepada 7.335 kepala keluarga di 37 Desa ring satu perusahaan.

Selain itu, perusahaan juga menyerahkan bantuan 1.000 piece alat rapid test dan sejumlah alat-alat kebersihan lainnya, seperti sabun cuci tangan, hand sanitizer, alat pelindung diri (APD), dan disinfektan.

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago