Wabup Wahyudi Hidayat Terima Kunjungan Pejabat Kodam IV Diponegoro di Kapuas Hulu
KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat dan sejumlah forkompimda Kapuas Hulu menyambut kedatangan para pejabat Kodam IV Diponegoro, di Bandara Pangsuma Putussibau, Kamis (20/5/2021) pagi menjelang siang.
Adapun pejabat tersebut yakni Asintel Kasdam IV Diponegoro, Kolonel Inf J Adventino Krismadi dan Asop Kasdam IV Diponegoro, Kol Inf Djarot Suharso. Kedatangan mereka dalam rangka menghadiri kegiatan pengendalian dan pengawasan Operasi (Dalwasops) Satgas Pamtas RI – Malaysia Sektor Timur Yonif 407/PK wilayah Kapuas Hulu yang akan berlangsung di Kecamatan Badau, Jumat (21/5/2021).
Sebelum bertolak ke Badau, rombongan pejabat Kodam IV Diponegoro itu dijamu Wabup Wahyudi di rumah dinas Wakil Bupati.
Asop Kasdam IV Diponegoro, Kolonel Inf Djarot mengatakan bahwa agenda pihaknya di Kapuas Hulu dalam rangka mengecek serta melihat pasukan TNI di Yonif 407/PK yang bertugas di pos-pos perbatasan Kabupaten Kapuas Hulu dalam rangka pengamanan perbatasan.
“Untuk pasukan atau anggota yang ditugaskan di daerah perbatasan Kabupaten Kapuas Hulu ini ada sebanyak 450 anggota. Di samping itu saya akan melihat kondisi moril anggota dan melihat kondisi pos-pos yang ditempati para anggota. Untuk agenda kegiatan lain tidak ada,” tandasnya.
Dalam kesempatan itu tampak hadir Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Kuswandi, Wakil Ketua DPRD Kapuas Hulu, Hairudin, Dandim 1206 Putussibau serta pejabat terkait lainnya. (Haq)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…