Categories: Ketapang

Safari Jumat Polsek Delta Pawan: Ajak Jamaah Masjid Nurul Muslimin Jaga Kamtibmas

Safari Jumat Polsek Delta Pawan: Ajak Jamaah Masjid Nurul Muslimin Jaga Kamtibmas

KalbarOnline, Ketapang – Polsek Delta Pawan jajaran Polres Ketapang kembali melakukan kegiatan safari Jumat. Kegiatan safari Jumat merupakan satu di antara program unggulan yakni kegiatan KKYD bidang keagamaan dari Polsek Delta Pawan.

Kali ini kegiatan dilaksanakan oleh Wakapolsek Delta Pawan, Ipda Sri Marjana di Masjid Nurul Muslimin di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Kantor, Kecamatan Delta Pawan, Jumat (4/6/2021).

Pada kesempatan tersebut, Ipda Sri Marjana yang dipercaya sebagai Khotib Sholat Jumat oleh jamaah Masjid Nurul Muslimin. Tujuan kegiatan tersebut tidak lain, ialah untuk menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) kepada jamaah.

Di hadapan ratusan jamaah, Ipda Sri Marjana menyampaikan materi tentang ‘karakteristik Muslim sejati’. Di hadapan para jamaah Masjid Miftahuddin, Ipda Sri Marjana mengajak untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

“Untuk itu mari semua menjaga Kamtibmas dan saling menjaga persatuan dan kesatuan serta memohon perlindungan Allah dalam setiap kegiatan,” ujarnya.

Selain itu, Ipda Sri Marjana juga menghimbau kepada jamaah yang hadir untuk bersama-sama tetap menjaga keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat.

“Agar jamaah tetap menciptakan situasi yang aman, damai dan sejuk. Untuk itu mari semua menjaga Kamtibmas dan memohon perlindungan Allah agar dijauhkan dari hal hal yang dapat memecah belah persatuan anak bangsa,” ajaknya.

Ipda Sri Marjana juga berharap kepada jamaah agar bijak bermedia sosial Dengan tidak mudah mempercayai informasi di media sosial serta tidak mengshare informasi yang belum tentu kebenarannya.

“Apalagi yang berkaitan dengan isu SARA. Mari kita ciptakan kehidupan sosial dengan aman, damai dan sejuk,” imbaunya.

Di masa pandemi saat ini, ia juga menghimbau kepada seluruh jamaah agar tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti selalu memakai masker saat berpergian keluar rumah dan menjalankan pola hidup sehat.

“Tetap mematuhi protolol kesehatan dan senantiasa selalu berdoa kepada tuhan yang maha kuasa agar Covid-19 segera musnah di bumi Kayong yang kita cintai,” harapnya.

Jamaah yang terdiri dari warga setempat tersebut tampak antusias mendengar khotbah yang disampaikan oleh Ipda Sri Marjana. Usai pelaksanaan Sholat Jumat kegiatan dilanjutkan bersilaturahmi dengan pengurus Masjid Nurul Muslimin. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

13 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

13 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

13 hours ago