Categories: Market

Polisi Iran Tangkap Tujuh Ribu Penambang Mata Uang Kripto Ilegal

Polisi Iran Tangkap Tujuh Ribu Penambang Mata Uang Kripto Ilegal

KalbarOnline, Market – Polisi Iran menangkap tujuh ribu penambang mata uang kripto ilegal, tangkapan terbesar hingga saat ini dari aktivitas mesin boros energi yang telah memperburuk pemadaman listrik di negeri mullah.

Pada akhir Mei lalu, Iran melarang penambangan mata uang kripto seperti Bitcoin selama hampir empat bulan, sebagai bagian dari upaya untuk mengurangi insiden pemadaman listrik di tengah lonjakan konsumsi saat musim panas terik.

Kepala Kepolisian Iran Jenderal Hossein Rahimi mengatakan, 7.000 penambang mata uang kripto ditangkap di sebuah pabrik yang tidak beroperasi lagi di Barat Teheran, kantor berita IRNA melaporkan, seperti dikutip Reuters.

Bitcoin dan mata uang kripto lainnya dibuat melalui proses yang dikenal sebagai penambangan, di mana komputer yang kuat bersaing satu sama lain untuk memecahkan masalah matematika yang kompleks.

Prosesnya sangat intensif energi, seringkali mengandalkan listrik yang dihasilkan oleh bahan bakar fosil, yang melimpah di Iran.

Menurut perusahaan analitik blockchain Elliptic, sekitar 4,5% dari semua penambangan Bitcoin terjadi di Iran, memberikannya ratusan juta dolar pendapatan dari mata uang kripto yang bisa digunakan untuk mengurangi dampak sanksi AS.

Iran telah menerima penambangan kripto dalam beberapa tahun terakhir, menawarkan daya murah dan mengharuskan penambang untuk menjual Bitcoin mereka ke bank sentral.

Teheran mengizinkan mata uang kripto yang ditambang di Iran untuk digunakan membayar barang impor resmi. Listrik murah yang disubsidi negara telah menarik para penambang, terutama dari China, ke Iran. (Kontan)

Redaksi KalbarOnline

Share
Published by
Redaksi KalbarOnline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

10 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago