Categories: K-Pop

TWICE Catat Sejarah Baru: Masuk 10 Besar Billboard 200 Dengan Album Taste of Love

TWICE Catat Sejarah Baru: Masuk 10 Besar Billboard 200 Dengan Album Taste of Love

TWICE berhasil mencatat sejarah baru dengan masuk ke dalam chart Billboard 200. Terhitung pada 20 Juni waktu setempat, Billboard mengumumkan bahwa mini album ‘Taste of Love’ milik TWICE menempati peringkat ke-6 pada chart Billboard 200.

Billboard 200 merupakan sebuah chart yang memperhitungkan album-album terpopuler di Amerika Serikat setiap minggunya.

Pencapaian TWICE ini tak hanya menjadi tanda pertama kalinya TWICE masuk 10 besar di Billboard 200. Namun, “Taste of Love” kini telah menjadi mini album pertama oleh artis K-pop wanita mana pun dalam sejarah yang mencapai 10 besar di tangga lagu.

“Taste of Love” menjadi album kedua artis K-Pop pertama yang masuk dalam 10 besar Billboard. Sebelumnya, BLACKPINK menjadi satu-satunya yang masuk 10 besar ini lewat full abum “THE ALBUM”.

Billboard sendiri juga mengumumkan bahwa “Taste of Love” menjadi entri ketiga TWICE di Billboard 200 setelah “MORE & MORE” dan “Eyes wide open” sebagai album terlaris minggu lalu. Menurut MRC Data (sebelumnya Nielsen Music), “Taste of Love” mililk TWICE telah memperoleh total 46.000 penjualan unit album setara selama pekan yang berakhir pada 17 Juni.

TWICE melalui akun Twitter resminya terlihat mengucapkan terima kasih kepada penggemar mereka, ONCE atas dukungan karena memasuki Billboard 200.

“Billboard 200 #6 Semua karena ONCE

ONCE datang sebelum TWICE

Sangat Bersyukur karena ‘Selalu Bersama’,” ucap TWICE pagi ini, Senin (21/6).

Selamat untuk TWICE!

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria
Tags: KPopTWICE

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

53 minutes ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

54 minutes ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

56 minutes ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

58 minutes ago

Tongkang Bermuatan Ratusan Ton Buah Sawit Tenggelam di Perairan Kendawangan

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah tongkang bermuatan 100 ton buah kelapa sawit tenggelam di Perairan Bagan…

59 minutes ago

RSUD Soedarso Gelar “Kalimantan Hospital Exhibition Tahun 2024”, Hadirkan Alat Kesehatan Hingga Cek Kesehatan Gratis

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-48 tahun, Rumah Sakit Umum…

2 hours ago