Categories: Ketapang

Pemkab Ketapang Tutup Area Publik dan Mall Tutup Pukul 17.00 WIB

Pemkab Ketapang Tutup Area Publik dan Mall Tutup Pukul 17.00 WIB

KalbarOnline, KetapangPemerintah Kabupaten Ketapang menutup sementara waktu area publik seperti taman dan tempat wisata yang ada di Kota Ketapang. Hal ini menyusul Ketapang yang masuk zona merah atau zona risiko tinggi penyebaran Covid-19. Pembatasan yang dilakukan ini juga sekaligus untuk menekan laju penyebaran Covid-19.

Penutupan area publik di Kota Ketapang itu tertuang dalam Surat Edaran Bupati Ketapang Nomor 360/0287/Satgas/2021, tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis mikro Covid-19 di Kabupaten Ketapang tertanggal 26 Juli 2021.

“Pelaksanaan kegiatan pada area publik, (fasilitas umum, taman umum, tempat wisata umum dan area publik lainnya) ditutup untuk sementara waktu sampai dengan wilayah dimaksud dinyatakan aman berdasarkan penetapan pemerintah daerah setempat,” demikian isi salah satu poin pada surat edaran tersebut.

Selain itu, juga terdapat aturan mengenai pelaksanaan kegiatan di tempat kerja atau perkantoran diberlakukan 75 persen work from home (WFH) dan 25 persen work from office (WFO) dengan penerapan Prokes ketat. Serta pembatasan jam operasional pusat perdagangan dan perbelanjaan seperti Mall hingga pukul 17.00 WIB.

Surat Eedaran Bupati Ketapang tersebut mulai berlaku pada 26 Juli hingga 2 Agustus 2021. (Adi LC)

Jauhari Fatria

Saya Penulis Pemula

Share
Published by
Jauhari Fatria

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

38 minutes ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

1 hour ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

2 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

2 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

2 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

2 hours ago