Categories: Sekadau

Upacara HUT ke-76 RI di Sekadau Berlangsung Khidmat

Upacara HUT ke-76 RI di Sekadau Berlangsung Khidmat

KalbarOnline, Sekadau – Pemerintah Kabupaten Sekadau melaksanakan Upacara HUT Kemerdekan Ke-76 Republik Indonesia di halaman Kantor Bupati Sekadau, Selasa, 17 Agustus 2021. Upacara yang dipimpin langsung oleh Bupati Sekadau Aron sebagai Inspektur Upacara ini berlangsung khidmat.

Upacara diawali dengan musik pembuka dari drum band siswa dan siswi binaan Dinas Pendidikan Kabupaten Sekadau. Danramil 1204-17/Nanga Taman Lettu Czi Sapto Wiyono didapuk sebagai Komandan Upacara sedangkan sebagai Ketua DPRD Sekadau Radius Effendy bertugas sebagai pembaca teks Proklamasi.

Bupati Sekadau Aron pada saat diwawancari mengatakan bahwa dirinya merasa bangga karena masyarakat terlihat antusias untuk hadir mengikuti upacara peringatan HUT ke-76 Republik indonesia di Kabupaten Sekadau.

Mengingat masih di situasi pandemi Covid-19 ini, dirinya menekankan agar semua pihak tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Itu tetap menjadi prioritas utama demi keamanan dan kenyamanan kita semua. Saya juga berharap kepada masyarakat, walaupun kita tidak mengadakan kegiatan perlombaan seperti tahun-tahun lalu di setiap daerah, tapi saya berharap semangat perjuangan kita dalam mengisi Kemerdekaan jangan sampai sirna,” ungkapnya.

Bupati Sekadau tersebut juga berharap kepada setiap unsur masyarakat untuk dapat menjaga solidaritas, walaupun disituasi pandemi seperti ini tetap harus kompak dalam menuju Sekadau Kompak, Sekadau Maju.

Usai upacara Bupati dan Wakil Bupati Sekadau foto bersama Forkopimda dan pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sekadau yang dilanjutkan dengan mengikuti Upacara virtual Peringatan Detik-Detik Proklamasi RI ke-76 di Istana Negara Republik Indonesia.

Adapun petugas upacara HUT RI Ke-76 di Kabupaten Sekadau, bertindak sebagai Danton Paskibraka, Agnes Elsa Vera pelajar SMA Negeri 1 Belitang, bertindak pembawa bendera pusaka, Dyha Dwi Juniarti pelajar SMA Negeri 1 Nanga Mahap.

Sedangkan yang bertugas sebagai pengibar bendera pusaka adalah Roni Fantura asal sekolah SMA Negeri 2 Nanga Mahap, Dionesius Kapu asal sekolah SMK Negeri 1 Nanga Taman, serta Riyan Wahyudi asal sekolah SMA Negeri 1 Belitang Hilir.

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

4 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

4 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

5 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

5 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

5 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

5 hours ago