Categories: Ketapang

Wabup Farhan Harap Kontribusi Gradasi Tingkatkan Generasi Cerdas Digital

Wabup Farhan Harap Kontribusi Gradasi Tingkatkan Generasi Cerdas Digital

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Ketapang, Farhan menghadiri pelantikan dan pengukuhan pengurus DPC Generasi Digital Indonesia (Gradasi) Ketapang
periode 2021-2026 yang berlangsung di Pendopo Bupati Ketapang, Sabtu (25/09/2021).

Dalam sambutannya, Wabup Farhan mengatakan kalau pada tahun 2020 lalu, diperkirakan jumlah pengguna internet di Indonesia mencapai 196,7 juta jiwa berdasarkan survei asosiasi penyelenggara jasa internet Indonesia pada kuartal II 2020. Sebagian besar pengguna didominasi dari generasi milenial.

“Namun tidak semua pengguna internet Indonesia melek literasi digital. Padahal literasi digital dibutuhkan sebagai pengetahuan dan kecakapan untuk menggunakan media digital. Kemampuan literasi ini diperlukan untuk mencari, menilai, menggunakan, serta memproduksi informasi. Hal ini menjadi dasar perlunya organisasi seperti Gradas,” ujarnya saat membacakan sambutan Bupati Ketapang.

Farhan juga menyebut kalau Gradasi merupakan organisasi penggerak literasi digital nasional, bersifat mandiri dan terbuka untuk umum.

“GRADASI merujuk pada semangat kreativitas dan inovasi genarasi muda, dalam memaksimalkan potensinya, untuk berkolaborasi membangun negeri, sehingga terciptanya smart society,” ujarnya saat membacakan sambutan Bupati Ketapang.

Lebih lanjut, ia berharap agar GRADASI dapat bertumbuh kembang menjadi organisasi yang kuat dan tangguh yang selaras dengan tujuan GRADASI yakni sebagai organisasi penggerak literasi digital nasional, yang hadir untuk mengedukasi masyarakat dalam percepatan transformasi literasi digital.

“Semoga tujuan GRADASI untuk memajukan literasi digital, pertumbuhan generasi cerdas digital, mengembangkan pendidikan berbasis digital serta meningkatkan partisipatif dan kolaboratif lintas startup berbasis digital dapat tercapai,” tandasnya. (Adi LC)

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Peringatan Hari Guru Nasional 2024, CMI Berikan Sederet Apresiasi Pengabdian Guru Honorer dan Kontrak Daerah serta Murid Berprestasi

KalbarOnline, Ketapang - Memperingati Hari Guru Nasional 25 November 2024, PT Cita Mineral Investindo Tbk…

1 hour ago

Pangdam Tanjungpura Jalin Keakraban dengan Alumni Lemhannas RI di Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Iwan Setiawan mengundang para alumni Program Pendidikan Reguler…

4 hours ago

Kapolres Kapuas Hulu Pimpin Apel Pergeseran Pasukan dan Pengecekan Sarpras Pengamanan TPS Pilkada 2024

KalbarOnline, Putussibau – Polres Kapuas Hulu menggelar apel pergeseran pasukan sekaligus pengecekan sarana dan prasarana…

7 hours ago

Pimpin Delegasi Indonesia di COP29, Hashim Djojohadikusumo Pikat Pendanaan Hijau EUR 1,2 Miliar Untuk Sektor Kelistrikan

KalbarOnline, Azerbaijan - Pemerintah Indonesia melalui Utusan Khusus Presiden Republik Indonesia, Hashim Djojohadikusumo berhasil memikat…

8 hours ago

Kecelakaan di Jalan Trans Kalimantan, Satu Pengendara Meninggal Dunia

KalbarOnline, Ketapang - Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Trans Kalimantan, tepatnya di daerah…

21 hours ago

Hadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu, Bupati Martin: Jadikan Ketapang Aman Bagi Seluruh Etnis yang Ada

KalbarOnline, Ketapang - Bupati Ketapang, Martin Rantan menghadiri Pagelaran Seni Budaya Melayu "Pawai Astagune Raksasa…

21 hours ago