Menkes Budi Puji Cara Tegas Sutarmidji Tangani Covid-19

Menkes Budi Puji Cara Tegas Sutarmidji Tangani Covid-19

KalbarOnline, Pontianak – Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut penanganan Covid-19 di Provinsi Kalimantan Barat sangat baik. Kalbar menurutnya merupakan daerah terketat dalam penanganan Covid-19. Hal ini menurutnya tak lepas dari kinerja Gubernur Kalbar Sutarmidji yang menurutnya sangat ketat. Atas ketegasan itu, kata Menkes, membuat Gubernur Sutarmidji terkenal di Jakarta.

“Kalbar ini termasuk yang strict (ketat). Jarang ada Gubernur yang strict. Pak Gub ini saya baru ketemu sekarang, sudah terkenal di Jakarta sangat ketat untuk perjalanan (mengawasi orang masuk ke Kalbar),” kata Menkes Budi usai usai bertemu Sutarmidji di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat, Selasa, 28 September 2021.

Menurut Menkes, ketegasan tersebut merupakan satu upaya yang baik mengingat Kalbar merupakan salah satu daerah perbatasan yang menurutnya rawan terhadap penyebaran Covid-19 dari luar negeri.

“Tapi malah bagus, menurut saya apa yang dilakukan Pak Gub sangat membantu Kementerian Kesehatan. Saya ucapkan terima kasih. Apalagi Kalbar ini daerah yang rawan karena banyak trafic dari luar negeri masuk, lewat perbatasan,” katanya.

Sementara Gubernur Sutarmidji mengaku bahwa apa yang dilakukannya semata-mata berdasarkan petunjuk teknis dari Satgas Covid-19 nasional.

“Kita harus berani melaksanakan itu secara tegas, itu saja sebenarnya,” kata Midji.

Mantan Wali Kota Pontianak ini pun tak ambil pusing jika banyak yang protes akan caranya dalam menangani Covid-19. Apalagi jika dikait-kaitkan dengan Pilkada 2024. Menurutnya, nyawa masyarakat lebih penting.

“Biar saja kalau ada yang protes, yang protes itu kadang tak paham. Kita yang paham jangan terbuai dengan protes itu. Jangan takut nanti Pilkada tak dipilih. Pilkada 2024 kan masih lama. Nyawa orang lebih penting,” katanya.

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

13 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

13 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

13 hours ago