Categories: Kapuas Hulu

Wabup Wahyudi Harap Penyuluh Agama Dapat Jadi Contoh Masyarakat

Wabup Wahyudi Harap Penyuluh Agama Dapat Jadi Contoh Masyarakat

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Wakil Bupati Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat mengatakan, tugas penyuluh agama saat ini semakin berat di tengah perkembangan teknologi. Sehingga, pembinaan keagamaan perlu dilakukan secara maksimal di tengah masyarakat.

“Penyuluh agama harus peka terhadap masalah keagamaan di masyarakat, tingkatkan pembinaan, apalagi di tengah perkembangan teknologi saat ini,” kata Wahyudi, saat menghadiri pelantikan Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam Kapuas Hulu, Senin, 25 Oktober 2021.

Ia mengatakan, penyuluh agama Islam memiliki peran yang sangat besar untuk melakukan pembinaan keagamaan, perlu langka-langkah strategis dalam meningkatkan pembinaan di tengah masyarakat.

Wahyudi juga berharap Penyuluh Agama Islam Kapuas Hulu untuk dapat menjadi contoh di masyarakat.

“Saat ini semakin banyak mualaf di Kapuas Hulu, itu perlu menjadi perhatian dalam meningkatkan pembinaan keagamaan,” kata Wahyudi.

Sementara Kepala Bidang Urusan Agama Islam Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat Ekhsan mengatakan, penyuluh merupakan garda terdepan untuk memberikan pembinaan keagamaan kepada masyarakat.

“Peran KUA tidak terlepas dari penyuluh jadi keduanya harus saling bersinergis dalam melayani dan membina umat islam,” pesan Ekhsan.

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

42 minutes ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

43 minutes ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

45 minutes ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

47 minutes ago

Tongkang Bermuatan Ratusan Ton Buah Sawit Tenggelam di Perairan Kendawangan

KalbarOnline, Ketapang - Sebuah tongkang bermuatan 100 ton buah kelapa sawit tenggelam di Perairan Bagan…

48 minutes ago

RSUD Soedarso Gelar “Kalimantan Hospital Exhibition Tahun 2024”, Hadirkan Alat Kesehatan Hingga Cek Kesehatan Gratis

KalbarOnline, Pontianak - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-48 tahun, Rumah Sakit Umum…

2 hours ago