Categories: HeadlinesMelawi

Dinas PUPR Targetkan Pembangunan Jembatan Melawi 2 Tuntas Akhir Tahun

Dinas PUPR Targetkan Pembangunan Jembatan Melawi 2 Tuntas Akhir Tahun

KalbarOnline, Melawi – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Melawi menyatakan perkembangan konstruksi lanjutan pembangunan Jembatan Melawi 2 hingga kini masih terus berproses dan berjalan lancar.

Anggaran Rp16 miliar pun digelontorkan melalui APBD Melawi tahun 2021 untuk menyelesaikan pembangunan jembatan yang menghubungkan Kecamatan Nanga Pinoh dan Pinoh Utara itu.

Kabid Bina Marga DPUPR Melawi Edi Lugito mengatakan, proyek lanjutan pembangunan jembatan Melawi 2 tersebut diupayakan rampung pada akhir tahun ini, Kamis (25/11/2021).

Edi menyebut, hingga kini pembangunan masih berproses pada pemasangan material rangka jembatan, memasuki bentang ketiga dari empat bentang jembatan.

Edi mengungkapkan, persentase pembangunan jembatan Melawi 2 saat laporan ke Gubernur maupun Menteri PUPR mencapai 49,3 persen. Ia juga mengatakan pekerjaan pemasangan rangka terus dikebut agar bisa selesai tepat waktu.

Sebelumnya, Bupati Melawi Dadi Sunarya berkomitmen untuk menyelesaikan jembatan ini. Jembatan ini pun ditargetkan selesai pada Desember.

Hal itu disampaikan Bupati saat peninjauan jembatan bersama Gubernur Kalbar Sutarmidji, beberapa hari yang lalu.

Bupati juga meyakini pihak kontraktor bisa mencapai target penyelesaian pekerjaan yang sudah ditetapkan yakni selesai hingga akhir tahun 2021.

Gubernur Kalbar Sutarmidji, saat meninjau jembatan tersebut turut berharap jembatan tersebut bisa selesai tepat waktu dan dapat dimanfaatkan masyarakat untuk prasarana transportasi orang dan barang untuk meningkatkan perekonomian.

“Keberadaan jembatan tersebut akan memberikan dampak positif terhadap perkembangan ekonomi daerah, mengingat jalan tersebut akan terhubung dengan ibu kota kabupaten,” kata Sutarmidji.

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago