Categories: Kapuas Hulu

Bupati Sis Terima Bantuan Catu Pangan Beras

Bupati Sis Terima Bantuan Catu Pangan Beras

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menerima bantuan Catu pangan beras dari Direktorat Jendral Pembangunan & Pengembangan Kawasan Transmigrasi, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Serah terima bantuan dilakukan di Halaman Kantor Bupati, Kamis pagi (9/12/2021).

Bupati Fransiskus Diaan menyampaikan, bantuan tersebut disalurkan melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Barat sebanyak 8.700 kilogram dengan norma pemberian 20 kg/KK/bulan.

“Nanti ada 145 KK yang akan menerima bantuan Catu Pangan Beras selama tiga bulan kedepan,” terang Fransiskus Diaan.

Bupati Sis juga mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Direktorat Jendral Pembangunan dan Pengembangan Kawasan Transmigrasi, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Barat yang telah memberikan bantuan untuk membantu masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu khususnya Desa Kirin Nangka, Kecamatan Embaloh Hilir akibat bencana banjir beberapa pekan lalu.

“Semoga bantuan tersebut bisa membantu dan meringankan beban masyarakat akibat dampak bencana banjir,” ucapnya.

Pada kesempatan sama Bupati Kapuas Hulu yang kerap disapa Bang Sis menyampaikan ucapan terima kasih juga kepada Ormas DPC Nahdlatul Ulama Kabupaten Kapuas Hulu beserta Banom-Banomnya (GP Ansor dan Pagar Nusa) yang telah membantu pendistribusian bantuan Catu beras kepada masyarakat Transmigrasi UPT XIX Keliling Semulung di Desa Kirin Nangka Kecamatan Embaloh Hilir.

“Semoga kegiatan pendistribusian ini dapat berjalan dengan lancar dan semoga apa yang kita lakukan hari ini mendapat rahmat dari Tuhan Yang Maha Esa,” tutupnya.

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

35 minutes ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

38 minutes ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

2 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

2 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

2 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

3 hours ago