Categories: Melawi

Pemkab Melawi Segera Gelar Asesmen Tenaga Kontrak

Pemkab Melawi Segera Gelar Asesmen Tenaga Kontrak

KalbarOnline, Melawi – Pemerintah Kabupaten Melawi dalam waktu dekat akan mengadakan asesmen bagi 1.318 Tenaga Kontrak Daerah (TKD). Pelaksanaan asesmen dimulai pada Senin, 13-16 Desember 2021 dan digelar secara online.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Melawi Jaya Sutardi mengungkapkan, tujuan asesmen bagi adalah untuk melihat mana TKD yang aktif dan mana yang tidak.

Dia menjelaskan, asesmen ini juga hanya untuk mengukur kompetensi TKD. Jaya pun membantah bahwa asesmen menjadi alat untuk mengurangi TKD, hanya melakukan evaluasi.

Di satu sisi, kata Jaya, tujuan asesmen sebagai upaya untuk mengeluarkan TKD fiktif yang mungkin ada.

“Asesmen ini untuk menertibkan pegawai kontrak yang tidak aktif atau bahkan fiktif. Mungkin ada namanya tapi tak pernah masuk. Ini yang ingin kita evaluasi,” kata Jaya, Jumat (10/12/2921).

Dikatakan, panitia telah membagi jadwal asesmen bagi 1.318 TKD yang tersebar di sejumlah OPD. Tes online ini digelar di Dinas Pendidikan dan wajib diikuti seluruh TKD yang namanya telah terdaftar.

“Tes inikan melalui proses registrasi. Kalau tidak ikut tes dianggap mengundurkan diri kecuali sakit yang dibuktikan dengan surat keterangan sakit. Nanti dijadwalkan ulang untuk pelaksanaan tes,” kata Jaya.

Jaya juga menegaskan asesmen bukan sebagai ajang penerimaan TKD baru. Karena yang bisa ikut asesmen adalah TKD yang telah memiliki SK. Sedangkan pengurangan bisa saja dilakukan bila memang didapati TKD fiktif atau tak aktif.

Jaya menambahkan, ada 12 kategori TKD yang tidak mengikuti asesmen ini mulai dari sopir, tenaga kebersihan, penjaga malam, penjaga SDP, penjaga loket, penjaga terminal, pramusaji, pramusaji rumah tangga pimpinan, petugas laundry, juru masak, satpam dan penjaga bendungan/irigasi.

Sebelumnya, Bupati Melawi, Dadi Sunarya UY mengklarifikasi isu yang berkembang bahwa pelaksanaan asesmen TKD sebagai ajang penerimaan honorer baru.

“Asesmen TKD 1.318 orang ini, saya mau pemberkasan ulang. Bukan penerimaan TKD baru,” kata Bupati.

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago