Bupati Martin Harap Pengurus KONI Mampu Kembangkan Prestasi Olahraga Ketapang
Hadiri Pelantikan Pengurus KONI Ketapang
KalbarOnline, Ketapang – Bupati Ketapang Martin Rantan menghadiri pelantikan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ketapang Periode 2020-2024 yang berlangsung di Pendopo Bupati Ketapang, Minggu (19/12/2021).
Bupati dalam kesempatan tersebut berharap agar pengurus KONI Ketapang dapat melaksanakan kerja-kerja yang sudah menunggu dengan baik dan sukses.
“Saya berharap kegiatan ini dapat dijadikan momentum untuk perbaikan, penyempurnaan dan revitalisasi keolahragaan yang kelak semakin mengangkat prestasi dan pembinaan olahraga di kabupaten Ketapang sehingga mampu membangun keunggulan dikancah nasional dimasa yang akan datang,” ujarnya.
Martin berharap agar pengurus KONI yang baru dilantik mampu mengelola, membina, mengembangkan dan mengkoordinasikan seluruh pelaksanaan kegiatan olahraga prestasi setiap anggota, khususnya di kabupaten Ketapang.
“Mungkin diawal tahun nanti dapat dilakukan rapat kerja untuk menyusun program kerja, supaya tugas-tugas dari daerah maupun dari provinsi dapat dilakukan dengan baik. Bekerja dan berkaryalah karena karya tak akan hilang walau kita nanti akan meninggalkannya,” tandasnya. (Adi LC)
KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…
KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…
KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…
KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…
KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…
KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…