Categories: Kapuas Hulu

Kantor Desa Dalam Selimbau Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

KalbarOnline, Kapuas Hulu Kantor Desa Dalam Kecamatan Selimbau, Kabupaten Kapuas Hulu terbakar, Senin, 14 Februari 2022. Hal ini dibenarkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah  Kabupaten Kapuas Hulu Gunawan.

Kata Gunawan, peristiwa kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 12.15 WIB. Peristiwa itupun lantas menghebohkan masyarakat setempat.

“Langkah pemadaman telah dilakukan bersama baik pihak warga maupun aparat yang ada di Kecamatan Selimbau,” kata Gunawan.

Api, kata Gunawan, baru dapat dipadamkan sekitar pukul 13.13 WIB menggunakan mesin robin milik warga. Gunawan memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.

“Tetapi sarana dan prasarana kerja yang ada di Kantor Desa ludes terbakar semua. Sedangkan untuk kronologis kejadian, dugaan sementara dari aliran listrik,” pungkas Gunawan. (Ishaq)

boskalbaronline

Share
Published by
boskalbaronline

Recent Posts

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

38 seconds ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

2 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

4 minutes ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

6 minutes ago

Tiba di Silat Hulu dan Silat Hilir, Logistik Pilkada 2024 Dikawal TNI-Polri

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…

7 minutes ago

Harisson Ingatkan Nakes Tidak Membedakan Pelayanan Pasien BPJS dan Umum

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…

8 minutes ago