KalbarOnline, Pontianak – Guna menata perparkiran di kawasan Gedung Olah Raga (GOR) Khatulistiwa, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalbar menggandeng Perusahaan Umum Daerah atau Perumda Aneka Usaha.
“Kita ingin Perumda Aneka Usaha maju, salah satunya dengan usaha perpakiran,” kata Sekda Kalbar Harisson, saat rapat di ruang kerjanya, Rabu 16 Februari 2022.
Menurut Harissoan, kawasan GOR Khatulistiwa memerlukan sistem pengelolaan perparkiran. Supaya tidak ada lagi parkir liar.
Selain untuk menjaga aset daerah, sistem pengelolana perparkiran GOR Khatuslitiwa juga potensial meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Kita harap perparkiran di GOR terkelola dengan baik, bisa rapi dan aman. Pemerintah juga bisa mendapat retribusi dari situ,” ucap Harisson.
Ia menambahkan, area GOR Khatulistiwa cukup luas. Selain untuk parkir juga akan ada tempat rekreasi dan olahraga.
Tentunya dengan dukungan sarana dari berbagai Cabang Olahraga (Cabor) unggulan di Kalbar.
“Nantinya kita akan benar-benar memanfaatkan GOR untuk meningkatkan prestasi atlet,” pungkas Harisson.(*)
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…
KalbarOnline, Ketapang - Sebuah tongkang bermuatan 100 ton buah kelapa sawit tenggelam di Perairan Bagan…