KalbarOnline, Sintang – Bupati Kayong Utara Citra Duani menikah dengan Yayuk Winarti di Kabupaten Sintang, Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) pada Kamis (17/3/2022).
Akad nikah Citra Duani dengan Yayuk Winarti ini berlangsung di Masjid Al-Ikhlas. Sementara resepsi pernikahannya digelar di halaman Kantor Camat Serawai, Kabupaten Sintang.
Pernikahan Citra Duani dengan Yayuk Winarti di Kabupaten Sintang ini belangsung dengan menggunakan adat Melayu.
Sebelum akad nikah, Citra Duani yang mengenakan baju Melayu putih dengan tanjak dan kain sampin dari songket hitam diarak ke menuju Masjid Al-Ikhlas Kecamatan Serawai.
Lantunan hadrah mengiringi perjalanan Citra Duani yang nampak gagak mengenakan pakaian khas Melayu tersebut.
Setibanya di Masjid Al-Ikhlas, Citra Duani dan rombongannya disambut dengan adat palang pintu berbalas pantun.
Kemudian dilanjutkan penyerahan barang-barang hantaran dari pihak mempelai pria Citra Duani kepada pihak mempelai wanita Yayuk Winarti.
Selanjutnya baik rombongan mempelai pria maupun wanita mendengarkan dengan hikmat lantunan ayat suci AL-Qu’ran.
Selanjut akad nikah atau ijab qabul pun dilangsungkan antara Citra Duani selaku mempelai pria dengan H Syamsumin orangtua dari mempelai wanita.
Prosesi ijab qabul ini berjalan cukup singkat, lantaran Citra Duani begitu lancar melafalkan bacaannya.
Usai ijab qabul, kedua mempelai menjalani adat Cucur Mawar, serta Tepung Tawar dan Beras Kuning.
Saat pernikahan orang nomor satu di Kayong Utara dengan wanita Sintang ini, nampak hadir Wakil Ketua DPRD Kayong Utara Abdul Zamat dan M Abbas bersama Anggota Saloeh, Dedi Effendi dan Ilyas Sahroni.
Selain itu hadir pula rombongan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kayong Utara yang dipimpin langsung Sekda Kayong Utara Hilaria Yusnani.
Petinju dunia kebanggaan Indonesia asal Kayong Utara, Daud ‘Cino’ Jordan juga hadir memberikan ucapan selamat kepada Bupati Citra Duani yang menikah dengan Yayuk Winarti.
Hadir pula Bupati Sintang Jarot Winarno dan Bupati Melawi Dadi Sunarya UY pada resepsi pernikahan Bupati Kayong Utara Citra Duani tersebut.(*)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…