Categories: Pontianak

Edi Kamtono Komitmen Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Keuangan Daerah

Jawab Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak – Peningkatan pada kualitas pengelolaan keuangan daerah menjadi fokus dalam “Jawaban Wali Kota Pontianak atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD Kota Pontianak” yang disampaikan Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, di Ruang Rapat Paripurna Gedung DPRD Kota Pontianak, Senin (13/06/2022).

Sejalan dengan itu, keberhasilan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak dalam mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2021 pun turut menjadi acuan. Dimana raihan WTP tahun ini merupakan yang ke-11 kalinya berturut-turut yang diterima oleh Pemkot Pontianak.

“Dan (Pemkot Pontianak) berupaya mempertahankan opini WTP di tahun-tahun mendatang,” jelas Edi Kamtono. 

Terkait tak tercapainya realisasi anggaran yang sebelumnya juga menjadi pertanyaan sejumlah fraksi, Edi menyatakan bahwa hal itu terjadi karena dampak pemulihan ekonomi usai pandemi Covid-19. Dia optimis, target realisasi anggaran akan tercapai di tahun-tahun berikutnya.

“Di tahun 2021, kita anggap pandemi telah usai. Ternyata masih berlanjut. Tentunya ini jadi catatan kita untuk evaluasi lebih ketat,” tukas Edi.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Pontianak, Satarudin menyatakan, pihaknya akan senantiasa mendorong Pemkot Pontianak dalam setiap program yang telah dicanangkan, terutama dalam hal peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Nilainya memang turun, tapi nanti akan kita cari tau kenapa, dan berikan solusinya,” tutupnya. (J)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

41 minutes ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

45 minutes ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

46 minutes ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

46 minutes ago

Syarief Abdullah Tegaskan Timses Midji-Didi Tak Level Gunakan Kampanye Hitam

KalbarOnline, Pontianak - Ketua DPW Partai Nasdem Kalimantan Barat sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pasangan Midji-Didi,…

47 minutes ago

Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

KalbarOnline, Jakarta - PT PLN (Persero) terus menggalang kolaborasi global demi mendukung upaya pemerintah dalam…

1 hour ago