KalbarOnline, Mempawah – Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, menghadiri upacara dan ramah tamah dalam rangka memperingati Hari Jadi (harjad) ke- 63 Kabupaten Mempawah tahun 2022, di Kantor Bupati Kabupaten Mempawah, Senin (04/07/2022).
Harjad Kabupaten Mempawah ini mengusung tema “Semangat Kebersamaan Mewujudkan Kabupaten Mempawah Berdaya Saing, Cerdas, Mandiri dan Terdepan”.
Mengawali sambutannya, Ria Norsan menyampaikan, atas nama Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dirinya mengucapkan selamat hari jadi Kabupaten Mempawah yang ke-63 tahun.
“Semoga Kabupaten Mempawah mendapat keberkahan maju, cerdas dan terdepan,” ucapnya.
Lebih lanjut, Norsan menyampaikan, bahwa nantinya Kabupaten Mempawah bakal mempunyai Pelabuhan Internasional Kijing, yang mana keberadaannya mampu mendongkrak perekonomian masyarakat, baik lokal maupun nasional.
Untuk itu, Norsan pun mengajak kepada seluruh stakeholder, baik dari pemimpinnya, Forkopimda, tokoh masyarakat, tokoh adat serta masyarakat seluruhnya untuk terus mendukung pembangunan yang ada.
“Serta jangan saling menjelekan apalagi dalam media sosial. Yang namanya kita membangun tetap ada kekurangan, apalagi kita selama 2-3 Tahun menghadapi Covid-19,” jelasnya.
Wagub Kalbar juga berpesan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Mempawah untuk selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan.
“Antara masyarakat dan pemerintah harus bekerja sama dengan sebaik-baiknya untuk membangun Kabupaten Mempawah,” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Kabupaten Mempawah, Erlina mengatakan, bahwa dengan segera beroperasinya pelabuhan internasional dan kawasan ekonomi di Kabupaten Mempawah, tepatnya di areal Pelabuhan Internasional Kijing, sejatinya menjadi pintu gerbang bagi kita untuk memiliki masa depan bagi perkembangan dan kemajuan Kabupaten Mempawah.
“Dengan peringatan hari bersejarah bagi Kabupaten Mempawah dapat menjadi momentum evaluasi terhadap apa yang telah kita sumbangkan untuk Kabupaten Mempawah, khususnya bagaimana usaha kita bersama untuk berupaya mendorong Kabupaten Mempawah menjadi daerah yang maju dan berkembang, sehingga dapat memiliki daya saing daerah,” ujarnya.
“Akan menjadi sangat penting bagaimana kita mengambil sikap dan tanggung jawab ini untuk memanfaatkan seluruh potensi besar yang ada dihadapan kita, jangan sampai kita tidak mengambil langkah apapun dan hanya menjadi penonton,” ungkapnya.
Usai upacara, rangkaian acara peringatan Harjad Kabupaten Mempawah dilanjutkan dengan peninjauan ribuan tambol/kue tempo dulu (tradisional).
Sebagai informasi, pelaksanaan upacara ini dirangkaikan dengan penyerahan juara lomba desa dan kelurahan tingkat Kabupaten Mempawah tahun 2022:
– Juara Lomba Desa.
– Juara Lomba Kelurahan.
Penulis: Jauhari.
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…