Categories: Ketapang

Polsek Tumbang Titi Masuk Sekolah, Ingatkan Tentang Bahaya Narkoba Sejak Dini

KalbarOnline, Ketapang – Saat ini pihak kepolisian terus berupaya menekan dan mencegah peredaran dan penggunaan Narkoba. Banyak cara dilakukan, termasuk membentengi kaum milenial dan pelajar agar tidak terjerumus dalam jeratan narkotika.

Satu diantaranya, seperti yang dilakukan oleh Polsek Tumbang Titi jajaran Polres Ketapang, dengan memberikan penyuluhan terkait bahaya Narkotika, Psikotropika dan Obat-obatan Terlarang (Narkoba) kepada para siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Tumbang Titi.

Kegiatan penyuluhan yang diikuti oleh 130 siswa SMP itu dipimpin langsung oleh Kapolsek Tumbang Titi, Iptu Sri Marjana. Selain memberikan pemahaman mengenai bahaya penyalahgunaan zat adiktif, polisi juga menjelaskan mengenai dampak negatif dari minuman keras dan merokok.

“Ini kegiatan rutin yang kita lakukan untuk menyelamatkan masa depan anak bangsa,” kata Iptu Sri Marjana, Selasa (12/07/2022).

Ia mengatakan kalau pihaknya sengaja memilih siswa SMP, karena menurutnya mereka ini lah benteng dini agar tidak terjerumus ke dalam bahaya narkoba.

“Kita berupaya menekankan bahaya narkoba dikalangan pelajar ini karena narkoba sangat merusak generasi bangsa. Karena itu sejak dini kita tanamkan bahaya narkoba melalui penyuluhan ini,” ujarnya.

Iptu Sri Marjana pun berharap, melalui penyuluhan dan pembinaan ini, generasi muda di Kecamatan Tumbang Titi dapat terhindar dari hal-hal negatif terutama bahaya narkoba.

“Jangan pernah bersentuhan dengan narkoba karena pilihannya bisa berujung kematian atau ketangkap pihak kepolisian dan masuk penjara,” pesannya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

6 minutes ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

8 minutes ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

9 minutes ago

Kanwil Kemenkumham Kalbar Gelar Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2024

KalbarOnline, Pontianak – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Kalimantan Barat menyelenggarakan…

11 minutes ago

Tiba di Silat Hulu dan Silat Hilir, Logistik Pilkada 2024 Dikawal TNI-Polri

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Dalam rangka mendukung pelaksanaan pilkada serentak 2024 di Kabupaten Kapuas Hulu,…

12 minutes ago

Harisson Ingatkan Nakes Tidak Membedakan Pelayanan Pasien BPJS dan Umum

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson mengingatkan tenaga kesehatan, baik itu perawat…

14 minutes ago