Categories: Sambas

Aksi Heroik Rajili Tuai Pujian dan Apresiasi dari Pemkab Sambas

KalbarOnline, Sambas – Aksi heroik Rajili, siswa SMK 01 di Semparuk yang memanjat tiang bendera setinggi kurang lebih 15 meter demi menarik tali pengikat bendera merah putih yang lepas saat pelaksanaan upacara Detik-detik Proklamasi di kantor Camat Semparuk, menuai pujian dan sekaligus apresiasi dari Pemkab Sambas.

Camat Semparuk, Slamet Riadi mengatakan, bahwa apa yang dilakukan oleh seorang pelajar tersebut patut dihargai. Sebab, dirinya nekat memanjat tiang demi menarik kembali tali yang putus saat akan mengibarkan bendera merah putih pada upacara peringatan HUT RI ke-77.

“Saudara Rajili ini juga didampingi oleh orang tuanya, kami undang secara khusus untuk mendapatkan penghargaan dan ucapan terima kasih pada malam resepsi kenegaraan yang akan dilaksanakan malam ini, 17 Agustus 2022,” kata Slmet, Rabu (17/08/2022).

Slamet juga katakan, kalau Rajili juga akan diundang oleh Bupati Sambas untuk diberikan penghargaan yang sama. 

“Bupati juga mengundang Rajili langsung ke acara malam kenegaraan di Kabupaten Sambas,” tambahnya.

Pihak kecamatan, lanjut Slamet, juga telah menyiapkan hadiah untuk Rajili dan akan diserahkan pada upacara penurunan bendera sore ini.

“Dari kecamatan juga telah menyiapkan hadiah dan penghargaan untuk Rajili yang rencananya sore ini kita serahkan,” jelasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

7 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

7 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

8 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

8 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

8 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

8 hours ago