KalbarOnline, Pontianak – Polsek Pontianak Timur terpaksa meringkus 4 kawanan maling yang mencuri tiang lampu taman di Jembatan Tol Landak, Jalan Sultan Hamid II Kecamatan Pontianak Timur. Keempat pelaku tersebut adalah IA alias Imam, MD alias Mbok, SJ alias Jepri dan IK alias Imal.
Kasat Reskrim Polresta Pontianak, Kompol Indra Asrianto mengatakan, ide konyol itu bermula dari salah satu pelaku IK alias Imal. Dimana pada Sabtu tanggal 27 Agustus 2022, sekitar pukul 02.30 Wib, keempatnya sedang kumpul-kumpul di Gang Semut–Imal lalu mengajak ketiga temannya untuk mencuri tiang lampu di taman Jembatan Tol Landak.
“Mendapat ajakan, para pelaku pun langsung melakukan pencurian dengan cara mendorong dan menggoyangkan tiang hingga rusak dan roboh,” kata Indra, Kamis (01/09/2022).
Indra menjelaskan, sebanyak dua tiang berhasil dirobohkan. Kemudian tiang tersebut dibawa oleh keempat pelaku dengan cara memikulnya ke ruko kosong yang berada tidak jauh dari taman jembatan tol tersebut, lalu menyimpannya di belakang ruko.
Kemudian, pada hari Selasa 30 Agustus 2022 sekitar pukul 02.00 Wib, lanjut Indra, para pelaku yang saat itu sedang kumpul-kumpul di Gang Semut, Kecamatan Pontianak Timur, kembali melakukan pencurian dengan cara yang sama.
“Aksi kedua para pelaku mengambil satu batang tiang lampu besi warna hitam kemudian membawanya ke ruko tempat menyimpan tiang besi yang telah dicuri sebelumnya,” terang Indra.
Indra mengungkapkan, sekitar pukul 05.30 Wib pada saat para pelaku akan memotong besi tersebut, aksi mereka diketahui dan akhirnya ditangkap warga sekitar.
“Keempat pelaku sudah diserahkan ke Polsek Pontianak Timur, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,” tandasnya. (Jau)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…