Categories: Ketapang

Wabup Ketapang Lepas Keberangkatan Jemaah Umroh PT Muzdalifah Cabang Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Wakil Bupati Ketapang, Farhan melepas secara langsung keberangkatan jemaah umroh via jasa travel PT Muzdalifah Cabang Ketapang, di Ponpes Mambaul Khairat, Minggu (04/09/2022). 

Wabup dalam kesempatan tersebut menyambut baik dan mengucapkan selamat kepada para jemaah yang mengikuti umroh.

“Tentu ini menjadi sebuah kebanggaan bagi saya, ternyata masyarakat Ketapang sejak ada fasilitas berupa travel perjalanan umroh maupun dalam pelaksanaan haji selalu ramai yang ikut,” ujar Beliau.

“Jadi ini menandakan bahwa masyarakat Kabupaten Ketapang betul-betul menerjemahkan dan memahamkan apa yang menjadi ajaran agama Islam,” tambahnya.

Lebih lanjut Beliau berpesan agar para jemaah menjaga kesehatan dan komunikasi yang baik selama menjalankan umroh.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Ketapang memberikan doa semoga dalam perjalanan umroh ini mulai dari Ketapang sampai ke tanah suci, jemaah selalu mendapat kesehatan, kekuatan, dan keselamatan hingga kembali lagi ke Ketapang,” pungkas Beliau.

Untuk diketahui PT Muzdalifah memberangkatkan 90 jemaah umroh selama 14 hari yang terdiri dari berbagai latar belakang PNS, Anggota Dewan, pedagang dan petani dari beberapa kecamatan di Kabupaten Ketapang. (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

13 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago