Categories: Melawi

Dewan Pendidikan Melawi Tolak Penghapusan Tunjangan Profesi Guru

KalbarOnline, Melawi – Dewan Pendidikan Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat, menolak keras penghapusan Tunjangan Profesi Guru (TPG) dalam Rancangan Undang-undang (RUU) Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) yang telah maju ke tahap Program Legislasi Nasional (Prolegnas).

Sekretaris Dewan Pendidikan Kabupaten Melawi, Ahmad Khoiri mengatakan, kekhawatiran para guru di Indonesia, khususnya di Kabupaten Melawi menjadi kian nyata. Pasalnya, penghapusan TPG menjadikan minimnya kesejahteraan bagi guru itu sendiri.

Dia menjelaskan, dalam UU Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen disebutkan, guru dan dosen berhak mendapatkan kesejahteraan berupa penghasilan di atas kebutuhan hidup minimum dan jaminan kesejahteraan sosial dari pemerintah dan pemerintah daerah.

“Kita menyayangkan tunjangan profesi yang menjadi substansi penting mengenai penghargaan atas profesi guru dan dosen sebagaimana tertuang dalam UU Guru dan Dosen, justru menghilang dalam draf RUU Sisdiknas,” kata Ahmad Khoiri, Kamis (08/09/2022). 

Ahmad pun mengaku keberatan atas rencana penghapusan tunjangan profesi guru dan dosen. Karena, penghapusan terhadap tunjangan profesi guru dan dosen akan mencederai semangat memajukan pendidikan.

“Kami kritisi dan menegaskan, menolak pasal penghapusan tunjangan profesi. Karena itu bisa mencederai rasa keadilan dan semangat serta ketulusan para guru dalam mendidik generasi bangsa ini,” tegasnya. (BS)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Transisi PAUD Menyenangkan, Windy Bacakan Dongeng hingga Ajak Anak di Pontianak Sarapan Sehat

KalbarOnline, Pontianak - Penjabat Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari yang juga selaku…

2 hours ago

Sutarmidji Siap Turun Tangan Tata Kawasan Sungai Jawi

KalbarOnline, Pontianak - Masyarakat Kota Pontianak masih menginginkan Sutarmidji kembali menjadi Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar)…

2 hours ago

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

3 hours ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

3 hours ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

4 hours ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

4 hours ago