KalbarOnline, Pontianak – Sebagai bentuk reaksi cepat dalam pengendalian inflasi dan mitigasi dampak inflasi akibat kenaikan harga BBM, Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Pemprov Kalbar) melalui Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Barat terus gencar memberikan bantuan sosial (bansos) berupa bahan pangan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Penyerahan bansos yang akan didistribusikan ke seluruh wilayah Kalimantan Barat diawali dengan 6 kecamatan di wilayah Kota Pontianak itu dihadiri Sutarmidji selaku Gubernur Kalimantan Barat.
Sebagaimana diketahui, bahwa Kota Pontianak, Kota Singkawang dan Kabupaten Sintang merupakan 3 daerah yang menjadi tolak ukur penghitungan inflasi di Provinsi Kalimantan Barat.
Sebanyak 2.000 paket bahan pangan diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan di 6 kecamatan yang ada di Kota Pontianak.
Kecamatan Pontianak Tenggara dan Pontianak Selatan menjadi 2 kecamatan pertama yang warganya diberikan bantuan sosial bahan pangan ini, pada Jumat (09/09/2022)
Kemudian, sebanyak 250 paket bahan pangan diberikan kepada masyarakat Kecamatan Pontianak Tenggara dan 300 paket bahan pangan di Kecamatan Pontianak Selatan.
Gubernur Kalbar juga menjabarkan isi dari paket bahan pangan yang untuk meringankan beban masyarakat sekaligus pengendalian inflasi dari kenaikan/penyesuaian Bahan Bakar Minyak (BBM), yakni beras, gula pasir, minyak goreng kemasan, mie instan dan bawang merah.
“Pemprov Kalbar memberikan bantuan, begitu juga dengan di desa. Semua itu untuk pengendalian inflasi. Daripada uang negara digunakan untuk membayar subsidi minyak atau BBM sebesar-besarnya namun tidak bisa melakukan kegiatan lain. Itu yang membuat keadaan semakin parah,” jelasnya.
Sebelumnya, selama 3 hari (Jumat – Minggu) penyerahan bantuan sosial bahan pangan di 6 kecamatan di Kota Pontianak, Gubernur Kalbar didampingi Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Barat, Heronimus Hero, Direktur Bank Kalbar, Rokidi dan camat di 6 lokasi penyerahan bandos bahan pangan. (Jau)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…