Categories: MelawiSport

KONI Melawi Siapkan Bonus Atlet Peraih Medali Porprov Kalbar 2022

KalbarOnline, Melawi – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Melawi menyiapkan bonus kepada atlet yang berlaga pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kalimantan Barat ke-XIII tahun 2022, yakni berupa uang bagi mereka yang berprestasi meraih medali emas, perak dan perunggu.

KONI Kabupaten Melawi memberikan bonus kepada atlet peraih medali ini sebagai bentuk komitmen, guna menghargai kerja keras dan prestasi yang diraih nantinya, hingga mampu mengharumkan nama daerah melalui ajang olahraga.

Hal itu disampaikan Ketua KONI Kabupaten Melawi, Abang Baharudin, Selasa (13/09/2022).

Baharuddin mengatakan, bagi atlet yang meraih medali emas, akan menerima bonus berupa uang sebesar Rp 20 juta, perak Rp 15 juta dan perunggu Rp 10 juta.

Dikatakannya, pada Porprov kali ini, kontingen Kabupaten Melawi akan berlaga di 27 cabang olahraga dengan diikuti 338 atlet putra dan putri, sedangkan cabang olahraga yang menjadi target meraih medali yaitu, volley putri, futsal putri, panahan, balap motor, balap sepeda dan pencak silat.

“Kesempatan ini saya harap bisa dimanfaatkan adik-adik atlet Kabupaten Melawi untuk dimaksimalkan supaya meraih medali. Kami menargetkan bisa lolos ke papan tengah dari 14 kabupaten/kota. Mudah-mudahan tercapai,” pungkasnya. (BS)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago