Categories: Ketapang

Jelang HUT TNI ke-77 TNI, Kodim 1203 Ketapang Gelar Jalan Sehat

KalbarOnline, Ketapang – Ribuan masyarakat Kabupaten Ketapang, mulai dari jajaran Forkopimda, TNI/Polri, ASN mengikuti jalan sehat yang digelar oleh Kodim 1203 Ketapang, Minggu (02/10/2022) pagi.

Jalan sehat yang dilepas oleh Wakil Bupati Ketapang, Farhan itu ditandai dengan pelepasan balon ke udara. Kegiatan berlangsung semarak, terlebih di lokasi tersebut juga digelar bazar murah dan UMKM.

Usai dilepas, ribuan peserta jalan sehat bergerak dari Makodim 1203 Ketapang menuju rute Jalan S Parman – Hos Cokroaminoto – KH Mansyur, kemudian finish kembali ketitik semula di Makodim 1203 Ketapang.

Dalam sambutanya, Farhan mengatakan, kalau Pemerintah Daerah (Pemda) Ketapang sangat mengapresiasi seluruh rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh kodim 1203 Ketapang dalam rangka memperingati HUT ke-77 TNI tahun 2022 ini.

Ribuan peserta mengikuti kegiatan jalan sehat yang digelar Kodim 1203 Ketapang sebagai rangkaian HUT TNI ke-77 tahun 2022. (Foto: Adi LC)

Dimana menurutnya, HUT TNI ini telah memberikan makna tersendiri sebagai pengingat untuk selalu mewariskan semangat juang, keteladanan, dan menghayati tindakan patriotik dari para perintis gerakan kebangsaan Indonesia.

“Peran besar para aparat TNI dengan kesigapannya yang telah ditunjukkan dengan kemampuan perorangan, kemampuan satuan, pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dikerahkan dalam setiap tugas yang dimandatkan,” ujar Farhan.

Dalam kesempatan tersebut, Farhan juga mengucapkan dirgahayu TNI ke-77 tahun 2022, khususnya jajaran TNI yang berada di Kabupaten Ketapang.

“Semoga TNI terus maju, profesional dan selalu bersama dengan rakyat serta menjadi garda terdepan penjaga kedaulatan NKRI. ‘TNI adalah Kita’,” seru Farhan.

Ribuan peserta mengikuti kegiatan jalan sehat yang digelar Kodim 1203 Ketapang sebagai rangkaian HUT TNI ke-77 tahun 2022. (Foto: Adi LC)

Sementara itu, Dandim 1203 Ketapang, Letkol Alim Mustofa mengatakan, kalau kegiatan jalan sehat ini merupakan rangkaian dari perayaan menyambut HUT TNI ke 77 tahun.

“Jalan sehat ini salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati dirgahayu ke-77 TNI tahun 2022 yang bertujuan untuk mempererat kemanunggalan TNI-rakyat dan seluruh komponen bangsa,” ujarnya.

Ia berharap, dengan tema HUT TNI ke-77 tahun ini yakni “TNI Adalah Kita” bisa menjadi spirit kepada seluruh prajurit TNI untuk selalu berkontribusi di derap pembangunan.

“Termasuk didalamnya bisa meningkatkan profesionalitas dan kualitas kinerja agar menjadi prajurit TNI yang lebih kuat, hebat dan profesional,” ungkapnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

9 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

10 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

11 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

11 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

11 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

11 hours ago