Categories: HeadlinesPontianak

Polisi Ringkus 3 Pelaku Pencurian Uang Milik PT Avantage

KalbarOnline, Pontianak – Jajaran Kepolisian Sektor Pontianak Selatan berhasil meringkus tiga orang pelaku  pencurian uang senilai Rp 400 juta milik perusahaan jasa penjemputan pengisian ATM, PT Avantage.

“Ketiga pelaku yang kini ditetapkan tersangka itu, yakni AF (22 tahun) sopir mobil milik PT Avantage, kemudian dua rekannya masing-masing berinisial E dan C,” kata Kapolsek Pontianak Selatan, Kompol Anne Tria Sefyana di Pontianak, Jumat (18/11/2022).

Ia menjelaskan, aksi pencurian itu terjadi pada Selasa 15 November. Awalnya sekitar pukul 07.45 WIB, tersangka AF, Vikri dan Bripka Eriansyah melakukan tugas seperti biasa mengisi ATM tujuan wilayah luar Kota Pontianak. Mereka berada dalam satu mobil boks tertutup milik PT Avantage.

“Tetapi sekitar pukul 13.30 WIB salah satu petugas Avantage, Vikri, saat hendak melakukan pengisian di ATM wilayah Sungai Pinyuh dikagetkan karena satu tas berisi uang pecahan Rp 50 ribu dengan total Rp400 juta telah hilang atau tidak ada,” tutur Anne.

Vikri pun langsung melaporkan kejadian itu kepada kantornya. Laporan itu diteruskan PT Avantage ke Polsekta Pontianak Selatan.

“Kemudian berdasarkan penyelidikan hasil rekaman CCTV, terlihat oknum petugas Avantage berinisial Af saat mengeluarkan mobil boks tertutup dari parkiran, dan saat bersamaan masuk sebuah mobil Avanza ke Gang Ilalang itu,” ujarnya.

Dari petunjuk tersebut, Anne mengatakan polisi langsung melakukan penyelidikan terhadap AF. Setelah diinterogasi, AF akhirnya mengakui telah bersekongkol membantu mencuri satu tas berisi Rp 400 juta.

Anne menambahkan, berdasarkan hasil interogasi terhadap AF, diketahui aksi pencurian itu dia lakukan bersama rekannya berinisial E dan C.

Dia menjelaskan, dari hasil pemeriksaan sementara, ketiganya melakukan pencurian karena ingin cepat kaya. Alasan lainnya, Anne bilang, para tersangka tergiur dengan banyaknya uang yang secara rutin dibawa AF untuk dikirim ke sejumlah ATM.

“Saat ini kami telah mengamankan barang bukti, yakni dua jam tangan dan dua handphone serta satu helai sweter yang dibeli dari hasil kejahatan, serta uang tunai Rp 194 juta,” ujar Anne.

Atas perbuatannya, ketiga tersangka disangkakan Pasal 363 KUHP dengan ancaman kurungan penjara maksimal tujuh tahun. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Debut Solo Irene Red Velvet Begitu Dinantikan, Ternyata Ini Alasannya

KalbarOnline - Debut solo Irene Red Velvet "Like a Flower" dikabarkan akan dilakukan pada 26…

29 minutes ago

Inilah Penampakan Mobil Mewah Veddriq Leonardo, Hadiah dari Oesman Sapta

KalbarOnline, Pontianak - Atlet panjat tebing Indonesia, Veddriq Leonardo yang sukses meraih medali emas di…

51 minutes ago

Mengenal Bulking dan Cara Menerapkannya untuk Orang Kurus

KalbarOnline - Bulking adalah fase dalam program kebugaran di mana seseorang sengaja meningkatkan asupan kalori…

1 hour ago

Devy Harinda Buka Lomba Senam Kreasi HUT ke-53 Korpri 2024 Kabupaten Ketapang

KalbarOnline, Ketapang - Mewakili Bupati Ketapang, Asisten Sekda Bidang Administrasi Umum Pemkab Kegapang, Devy Harinda…

1 hour ago

Polres Ketapang Siap Amankan Kelancaran Tahapan Pilkada Serentak 2024

KalbarOnline, Ketapang - Kepolisian Resort (Polres) Ketapang siap mengawal pelaksanaan tahapan pilkada serentak, mulai dari…

1 hour ago

Polres Ketapang Luncurkan Gugus Tugas Polri dan Tanam Jagung Hibrida Bersama Kelompok Tani

KalbarOnline, Ketapang - Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Polres Ketapang mengikuti zoom meeting “Launching…

1 hour ago