Categories: KesehatanKetapang

Sekda Apresiasi Kegiatan Senam Massal dan Cek Kesehatan oleh DWP Ketapang

KalbarOnline, Ketapang – Jelang Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-23, DWP Kabupaten Ketapang mengadakan beberapa rangkaian kegiatan, salah satunya senam massal serta pemeriksaan kesehatan PTM dan IVA yang diselenggarakan di Halaman Kantor Bupati Ketapang, pada Minggu (04/12/2022) pagi.

Dalam kegiatan tersebut juga turut hadir Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo, Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda serta beberapa kepala OPD.

Sekda dalam kesempatan tersebut mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan DWP Kabupaten Ketapang.

“Saya senang kita bisa ketemu dalam keadaan sehat, oleh karena itu saya apresiasi agenda hari ini, kita senam dan cek kesehatan bersama tujuannya supaya kita sehat, karena didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” ujarnya.

Sekretaris Daerah Ketapang, Alexander Wilyo. (Foto: Adi LC)

Lebih lanjut ia berharap, agar kedepan kegiatan-kegiatan DWP Ketapang tetap aktif, kreatif, meriah dan semakin ramai.

“Untuk peringatan ulang tahun DWP tahun depan, harapan saya untuk semua pengurus DWP Ketapang, bisa melibatkan juga organisasi yang lain, jadi kebahagiaannya bisa dirasakan yang lain juga,” pungkasnya.

Sebelumnya DWP Ketapang juga telah mengadakan beberapa kegiatan diantaranya; lomba hasta karya, lomba desain batik (tingkat organisasi) dan lomba desain batik (tingkat pelajar). (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang 20 November, Berikut Sinopsis Drama China See Her Again

KalbarOnline - Drama thriller terbaru China berjudul See Her Again dibintangi William Chan dan tayang…

8 minutes ago

Ria Ricis Tetap Lanjutkan Proses Hukum Kasus Dugaan Pemerasan, Meski Eks Karyawan Sudah Minta Maaf

KalbarOnline - Kasus dugaan pengancaman dan pemerasan yang dilakukan mantan karyawan Ria Ricis kembali disidang…

51 minutes ago

Ini Rincian Dugaan Aliran Uang Korupsi Erry ke Ria Norsan, Termasuk Untuk Membeli Karpet Masjid Agung Al-Falah Mempawah

KalbarOnline, Pontianak - Uang korupsi pembangunan Gedung Balai Pendidikan dan Pelatihan Transportasi Darat (BP2TD) di…

2 hours ago

Momen Bang Didi Temui Pedagang Sembari Belanja Sayur di Pasar Pagi Putussibau

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono menyempatkan…

2 hours ago

Manfaat Jalan Kaki untuk Kesehatan Fisik dan Mental

KalbarOnline - Jalan kaki merupakan salah satu bentuk aktivitas fisik yang paling sederhana dan mudah…

2 hours ago

Silaturahmi dengan Paguyuban Jawa Kapuas Hulu, Bang Didi Diminta Perbaiki Infrastruktur

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Barat nomor urut 1, Didi Haryono diminta…

2 hours ago