KalbarOnline, Pontianak – Sutarmidji menargetkan sebanyak seribu orang penghafal Al-Qur’an 20 juz dan 4 ribu orang penghafal Al-Qur’an 30 juz, sudah tercetak sebelum masa jabatannya sebagai Gubernur Kalbar berakhir pada 5 September 2023 mendatang.
“Insya Allah bisa, karena yang sedang menghafal ini, tadi yang 20 juz rata-rata sudah 25 (juz), jadi tinggal lima juz lagi. Yang sedang menghafal (total se-Kalbar) 7 ribu lebih, rata-rata sudah 20 juz, tapi diuji belum (dilaksanakan), jumlahnya sudah ada, tinggal diuji saja,” ujarnya.
Hal itu disampaikan Sutarmidji saat menghadiri kegiatan wisuda hafiz dan hafizah Al-Quran 20 dan 30 juz tahap III dan IV tahun 2022 se-Kalbar, di Pendopo Gubernur Kalbar, Selasa (06/12/2022).
Kendati demikian, orang nomor satu di Kalbar tersebut berkeinginan, bahwa selain kuantitas, usia para penghafal Al-Qur’an semakin muda. Karena usai termuda yang pernah diwisuda sejauh ini baru ada yang 11 tahun, ia menargetkan ke depan ada yang berusia 10 tahun ke bawah.
“10 tahun, kemudian sembilan tahun, nah LPTQ harus buat program seperti itu. Semakin muda semakin bagus, hari ini ada yang 20 juz, (usia) 12 tahun, yang 30 juz, (usia) 14 tahun, ke depan harus di bawah 10 tahun,” pintanya. (Jau)
KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…
KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…
KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…
KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…
KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…
KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…