Categories: NasionalTeknologi

Kurangi Emisi Karbon, PLN Terapkan Penggunaan Kendaraan Listrik untuk Operasional Unit Pembangkit

KalbarOnline, Jakarta – PT PLN (Persero) berkomitmen mengurangi emisi karbon guna mencapai Net Zero Emission (NZE) pada tahun 2060. Salah satunya dengan membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia yang dimulai dari lingkungan kerja hingga ke masyarakat.

Manager PLN Unit Pelaksana Pengendalian Pembangkitan Kapuas (UPDK), Bahtiar Wibisana mengatakan, bahwa sektor transportasi adalah salah satu penyumbang emisi karbon tertinggi di Indonesia.

“Tak kurang dari 280 juta ton CO2e dihasilkan dari sektor transportasi. Jika tidak diantisipasi, maka pada tahun 2060 emisinya akan ada 860 juta ton CO2e per tahun,” ujarnya.

Bahtiar menambahkan, pihaknya berkomitmen penuh untuk turut mendukung upaya menurunkan emisi gas rumah kaca dengan menjalankan transisi energi fosil ke energi baru terbarukan (EBT).

“Untuk mencapai NZE, kami juga memastikan ketersediaan listrik yang handal untuk mendukung fasilitas-fasilitas umum kendaraan listrik seperti SPKLU,” imbuh Bahtiar.

PLN mulai menerapkan penggunaan kendaraan listrik yaitu motor listrik untuk operasional transportasi di unit pembangkit. Selain itu, penggunaan kendaraan listrik juga mulai dikampanyekan sebagai gaya hidup beberapa pegawai yang menggunakannya untuk keperluan pribadi.

Harapannya dengan pegawai turut menggunakan kendaraan listrik dalam aktivitas sehari-harinya dapat menimbulkan tren positif di lingkungan masyarakat sehingga semakin banyak yang beralih ke kendaraan listrik.

Bahtiar juga menjelaskan untuk mempermudah pengguna kendaraan listrik di Kalimantan Barat khususnya Kota Pontianak PLN sudah memberikan berbagai insentif dan layanan, salah satunya dengan layanan home charging dan SPKLU di beberapa tempat.

“Harapannya, semakin banyak pengguna kendaraan listrik akan semakin membantu upaya pemerintah untuk mengurangi emisi karbon, terutama di lingkungan PLN UPDK Kapuas yang kemudian ditularkan pegawai di lingkungan masyarakat yang mudah-mudahan menjadi tren untuk menggunakan kendaraan listrik, minimal motor listrik,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

12 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

13 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago