Categories: Kapuas Hulu

Bupati Kapuas Hulu Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Terpusat Lilin Kapuas 2022

KalbarOnline, Kapuas Hulu – Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan memimpin apel gelar pasukan operasi terpusat Lilin Kapuas Hulu 2022 yang dilaksanakan di halaman Mapolres Kapuas Hulu, Kamis (22/12/2022).

Apel gelar pasukan ini sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana. Dengan demikian, diharapkan pengamanan dapat terselenggara secara optimal dan sinergi, sehingga perayaan Natal 2022 serta Tahun Baru 2023 (Nataru) mampu berjalan dengan kondusif.

Dalam apel tersebut, Bupati Kapuas Hulu membacakan sambutan dari Kapolri. Di mana disampaikan, bahwa pelaksanaan Operasi Lilin merupakan tanggung jawab bersama, kepada seluruh personel pengamanan diminta memperkuat soliditas, sehingga masyarakat bisa merayakan Natal dengan penuh khidmat dan sukacita.

“Lakukan tugas tanggung jawab dengan profesional dan humanis, preventif dan deteksi dini,” ucapnya.

“Selamat Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, semoga cahaya dan cinta kasih Tuhan memenuhi relung hati kita,” tuntasnya. (Ishaq)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

12 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

13 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

14 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

14 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

14 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

14 hours ago