Categories: Sintang

Lasarus Undang Umat Kristiani Hadiri Misa Syukur Natal di Kediamannya

KalbarOnline, Sintang – Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus mengundang seluruh umat Kristiani untuk menghadiri Misa Syukur Natal di kediamannya di Jalan Kelam Sintang, Kabupaten Sintang. Misa yang akan dipimpin Uskup Sintang Mgr Samuel Oton Sidin OFM Kapusin tersebut akan digelar pada Senin, 26 Desember 2022 pukul 16.00 WIB.

“Adalah suatu kehormatan bagi saya manakala saudara-saudara berkenan hadir memenuhi undangan ini,” ucap Lasarus dalam keterangan resmi yang dibagikannya kepada awak media, Sabtu (24/12/2022).

Lasarus mengatakan, misa syukur yang akan digelarnya ini merupakan bentuk rasa syukur atas segala karunia yang diberikan Tuhan yang Maha Kuasa kepada ia dan keluarga besarnya. Misa Syukur nanti dikatakan Lasarus juga akan dirangkaikan dengan doa bersama guna memohon keberkahan dan keberuntungan di tahun 2023 kelak.

Lasarus dalam kesempatan yang sama juga menyampaikan pesan Natal kepada seluruh umat Kristiani yang merayakannya. Pada momen Natal tahun ini, Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat tersebut berpesan agar segenap umat Kristiani untuk berjalan beriringan sembari bergandengan tangan demi mewujudkan kehidupan yang lebih bermartabat.

“Selamat merayakan Natal untuk saudara-saudaraku umat Kristiani di seluruh penjuru tanah air. Kiranya Natal tahun ini menjadi momentum bagi kita semua untuk bergandengan tangan, menghormati perbedaan, dan menghargai kemajemukan sebagai suatu anugerah dari Tuhan,” katanya.

“Hanya dengan bergandengan tanganlah bangsa kita menjadi lebih besar dan mampu bersaing dengan bangsa-bangsa lain,” pungkasnya. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago