Categories: HeadlinesPontianak

Mayat Mister X di Ruko Pasar Flamboyan Bikin Geger

KalbarOnline, Pontianak – Warga Kelurahan Benua Melayu Darat dibuat geger dengan ditemukannya sesosok mayat tanpa identitas tergeletak di atas Ruko Blok E nomor 48 Pasar Flamboyan, Kecamatan Pontianak Selatan, Kota Pontianak.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, mayat yang mengenakan kaos merah dan celana pendek warna biru itu ditemukan sekitar pukul 10.10 WIB, hari Selasa tanggal 27 Desember 2022.

Berdasarkan keterangan saksi-saksi, mayat yang diduga Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) tersebut ditemukan pertama kali oleh Amin, seorang pemilik toko roti di Roti Pasar Flamboyan.

Di mana pada awalnya, Amin mengaku mendapatkan ada belatung jatuh ke dalam tokonya dan mencium bau busuk dari atas tokonya. Kemudian Amin menyuruh karyawannya bernama Acen untuk mengecek ke atas tokonya, dan dilihat ada sesosok mayat laki-laki yang sudah membusuk di atas tokonya.

Dari situ, Amin langsung bergegas menuju ke Kantor Pos Satpam Pasar Flamboyan untuk melaporkan kejadian tersebut dan petugas pasar pun mengecek ke atas toko dan melihat adanya sesosok mayat yang tergeletak dan sudah membusuk.

Sejurus dengan itu, kabar terkait penemuan mayat ini pun santer di lingkungan pasar. Beberapa warga kemudian menghubungi pihak yang berwajib.

Selang beberapa menit kemudian, tim Inafis dari Polresta Pontianak datang ke TKP dan kemudian membungkus mayat tersebut untuk dibawa ke RS dr Soedarso untuk dilakukan otopsi dan pemeriksaan lebih lanjut. (Jau)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Bupati Kapuas Hulu Launching Pembangunan Ruas Jalan Bongkong – Nanga Dangkan

KalbarOnline, Kapuas Hulu - Bupati Kapaus Hulu, Fransiskus Diaan me-launching peningkatan ruas jalan Bongkong –…

2 hours ago

Anak Muda Pontianak Kian Aktif Ikuti Sosialisasi Kebijakan Pemerintah

KalbarOnline, Pontianak – Para remaja menghadiri sosialisasi kebijakan pemerintah adalah hal yang unik. Pemandangan itu…

11 hours ago

1.097 Lowongan Kerja Tersedia di Job Fair Kota Pontianak

KalbarOnline, Pontianak - Sebanyak 1.097 lowongan kerja tersedia di Job Fair Kota Pontianak 2024 yang…

11 hours ago

Polisi Bekuk Dua Pelaku Pencurian 8 Unit Laptop di SMPN 03 Sungai Ambawang

KalbarOnline, Kubu Raya - Dua orang spesialis pencuri di SMPN 03 Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten…

11 hours ago

Sekda Ketapang Hadiri Ritual Adat Meruba di Desa Benua Kerio Hulu Sungai

KalbarOnline, Ketapang - Sekretaris Daerah Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo yang juga sebagai Patih Jaga Pati…

11 hours ago

Heryandi Hadiri Rapat Pansus Raperda Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah

KalbarOnline, Ketapang - Asisten Sekda bidang Pemerintahan dan Kesra Pemkab Ketapang, Heryandi menghadiri Rapat Kerja…

11 hours ago