Categories: Ketapang

Sekda Ketapang Serahkan Mobil Ambulance dan Piagam Hasil Penilaian Kebersihan ASN

KalbarOnline, Ketapang – Sekda Ketapang, Alexander Wilyo menyerahkan secara simbolis 6 unit mobil ambulance dan sertifikat akreditasi hasil penilaian kebersihan di lingkup Pemerintah Kabupaten Ketapang. Penyerahan itu dilakukan di sela-sela memimpin apel gabungan di halaman Kantor Bupati Ketapang, Selasa (17/01/2023).

Di hadapan para peserta apel yang terdiri camat, lurah dan seluruh organisasi perangkat daerah se-Kabupaten Ketapang, Sekda Alexander mengingatkan agar seluruh OPD wajib mengikuti apel gabungan dan membuat video yel-yel “ASN Berakhlak”.

“Saya ingatkan agar para OPD wajib mengikuti apel gabungan ini dan juga yang belum membuat yel-yel ‘ASN Berakhlak’ agar dalam waktu satu minggu kedepan dapat diselesaikan,” tegasnya.

Selain itu, Alexander juga menyampaikan terkait rencana pertandingan futsal antar OPD dan instansi serta mengingatkan persiapan dalam menyambut HUT Ketapang dan HUT Korpri.

“Terkait futsal ini, saya wajibkan semuanya ikut gabung dengan TNI-Polri dan BUMD semua supaya kita kompak,” ujarnya.

Selanjutnya, mantan Kepala BPKAD ini juga mengingatkan soal target Mall Pelayanan Publik di lapangan, yang tahun ini sudah mulai operasional dan sudah diresmikan.

“Semoga dengan adanya Mall Pelayanan Publik ini bisa melayani masyarakat dengan baik, dan saya juga berharap kepada para ASN untuk lebih meningkatkan disiplin dalam bekerja dari tahun lalu,” pungkasnya. (Adi LC)

adminkalbaronline

Share
Published by
adminkalbaronline

Recent Posts

Tayang Hari Ini di Bioskop, Berikut Sinopsis Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu

KalbarOnline - Film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu tayang di bioskop Indonesia mulai Kamis, 21…

11 hours ago

Pergoki Rumah Berantakan dan Kotor, Nana Mirdad Trauma Punya ART

KalbarOnline - Baru-baru ini, Nana Mirdad curhat lewat akun Instagram pribadinya soal pengalaman tidak menyenangkan…

11 hours ago

Pj Gubernur Harisson Minta Rumah Sakit Daerah di Kalbar Berikan Layanan Prima Bagi Masyarakat

KalbarOnline, Pontianak - Dalam meningkatkan kualitas pelayanan dan peralatan medis di Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi…

12 hours ago

Mentan Andi Amran Sulaiman Dorong Kalbar Jadi Lumbung Pangan Nasional

KalbarOnline, Sambas - Dalam rangka optimalisasi lahan (oplah) pertanian di Kalimantan Barat, Menteri Pertanian RI,…

12 hours ago

Anggota DPRD Ketapang Rion Sardi Serap Aspirasi Masyarakat di Tepian Sungai Pawan

KalbarOnline, Ketapang - Anggota DPRD Kabupaten Ketapang dari Fraksi Partai Demokrat, Rion Sardi melakukan reses…

12 hours ago

Tangani Ruas Jalan Pelang – Sungai Kepuluk, Dinas PUPR Ketapang Bakal Siagakan TRC

KalbarOnline, Ketapang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang bakal membentuk Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menangani…

12 hours ago